6 Jalur Pendakian Gunung untuk Pemula di Magelang!

6 Jalur Pendakian Gunung untuk Pemula di Magelang!

Jalur Pendakian Gunung untuk Pemula di Magelang--Instagram

MAGELANGEKSPRES -- 6 jalur pendakian gunung yang ramah pendaki pemula di Magelang!.

1. Gunung Andong Via Sawit


Jalur Pendakian Gunung untuk Pemula di Magelang-@infoandong-Instagram

Jalur pendakian melalui rute ini memiliki 2 pilihan jalan yaitu jalur lama dan jalur baru.

Keduanya sama-sama difavoritkan pendaki yang dapat ditempuh selama 1-2 jam untuk mencapai Puncak Andong dan Puncak Makam sebagai puncak terdekatnya.

Jika ingin berkunjung, perjalanan dimulai dari Basecamp Girirejo dengan biaya Simaksi Rp25.000 di Dusun Sawit, Desa Girirejo, Kecamatan Ngablak, Kabupaten Magelang.

Klik disini untuk melihat lokasinya atau pantau Instagramnya di @infoandong.

BACA JUGA:Kenali Jalur Lama dan Baru Gunung Andong Via Sawit Sebelum Mendaki!

2. Gunung Andong Via Pendem


Jalur Pendakian Gunung untuk Pemula di Magelang-@andongviapendem-Instagram

Jalur pendakian Via Pendem Gunung Andong menjadi rute selanjutnya dengan jalan yang dipenuhi oleh hutan pinus serta jalan setapak tanah.

Pendakian gunung disini memiliki 2 pilihan jalan yaitu Jalur Utara yang menuju Puncak Andong dan Jalur Selatan menuju Puncak Alap-alap.

Untuk itu bila tertarik, biaya Simaksinya Rp25.000 yang berlokasi di Dusun Pendem, Desa Girirejo, Kecamatan Ngablak, Kabupaten Magelang.

Klik disini untuk titik lokasinya dan pantau Instagramnya di @andongviapendem.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: