124 Pendidik di Wonosobo Dilantik, Tingkatkan Mutu Pendidikan
LANTIK. Pelantikan dan Pengambilan Sumpah/Janji Jabatan Pejabat Fungsinonal Guru di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Wonosobo di Pendopo Selatan, beberapa waktu lalu.-Agus Supriyadi-Magelang Ekspres
WONOSOBO, MAGELANGEKSPRES -Profesionalisme dan kinerja guru senantiasa didorong agar terus meningkat. Pasalnya guru berperan dalam membentuk karakter dan masa depan generasi muda.
"Ciptakan inovasi untuk terus meningkatkan pelayanan serta membangun sinergi dengan seluruh unsur terkait untuk memaksimalkan pencapaian target-target kinerja," ungkap Bupati Wonosobo Afif Nurhidayat saat Pelantikan dan Pengambilan Sumpah/Janji Jabatan Pejabat Fungsional Guru di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Wonosobo di Pendopo Selatan, belakangan ini.
Menurutnya, pengambilan sumpah/janji jabatan, sepatutnya menjadi sebuah komitmen untuk meningkatkan pengabdian terhadap bangsa dan negara, guna membangun sumber daya manusia yang berkualitas.
BACA JUGA:Mengenal Program Asek Keren, Strategi Disdikbud Kota Magelang Atasi APS dan ATS
"Selain itu, jadikan momentum ini sebagai suntikan semangat untuk meningkatkan kinerja, memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat dengan profesionalisme tinggi, penuh tanggung jawab, juga berdedikasi dan berloyalitas tinggi,” pintanya.
Bupati menegaskan, pentingnya peran guru dalam membentuk karakter dan masa depan generasi muda.
Sehingga pelunya terus meningkatkan kompetensi dan profesionalisme dalam menjalankan tugas.
“Guru bukan hanya pengajar, tetapi juga pembimbing dan teladan bagi siswa-siswinya. Oleh karena itu, tanggung jawab yang diemban sangatlah besar.Pihaknya berharap para guru dapat terus belajar dan mengembangkan diri demi kualitas pendidikan yang lebih baik," tandasnya.
BACA JUGA:Istri Minta Cerai, Dicekik hingga Tewas Lalu Dibuang ke Waduk Wadaslintang Wonosobo
Menurutnya, pelantikan ini merupakan bagian dari upaya Pemerintah Kabupaten Wonosobo untuk memperkuat jajaran tenaga pendidik yang kompeten dan berkualitas.
Dengan adanya pejabat fungsional guru yang baru, diharapkan dapat terjadi peningkatan mutu pendidikan di seluruh sekolah yang ada di Kabupaten Wonosobo.
Sementara itu, Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Wonosobo, Tri Antoro menjelaskan, Pemkab ingin guru-guru di Wonosobo semakin profesional, kompeten, dan berdaya saing global, yang diharapkan mampu mendidik generasi penerus bangsa, menjadi sumber daya manusia unggul pendorong kemajuan bangsa.
Apalagi mengingat hadirnya bonus demografi yang harus dipersiapkan sebaik mungkin, dalam rangka membentuk Generasi Emas yang digadang-gadang mampu meningkatkan performa ekonomi negara dan daya saing negara di kancah global.
BACA JUGA:12 Ribu Hektar Lahan Kritis di Wonosobo, Belum Ada Penanganan
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: magelang ekspres