Panen Pahala Waktu Ashar di Bulan Ramadhan

Panen Pahala Waktu Ashar di Bulan Ramadhan

Panen Pahala Waktu Ashar di Bulan Ramadhan--

MAGELANG EKSPRES- Isilah bulan Ramadhan dengan aktivitas yang bermanfaat. Jangan hanya mencukupkan dengan berpuasa saja.

Namun banyak kebaikan yang bisa dilakukan waktu Ashar di bulan Ramadhan. Niatkan mulai sekarang, untuk meraih panen pahala dengan kebaikan-kebaikan yang dilakukan.

Ada beberapa aktivitas waktu Ashar yang bisa dikerjakan untuk meraih panen pahala seperti yang diinginkan. Diantaranya adalah :

1. Melaksanakan Shalat Sunnah Qabliyah Ashar Dua atau Empat Rakaat

Adapun dibolehkan shalat qabliyah ‘Ashar dua raka’at adalah berdasarkan riwayat dari Ummu Salamah, ia menyatakan,

إِنَّ رَسُولَ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ كَانَ يُصَلِّي رَكْعَتَيْنِ قَبْلَ الْعَصْرِ

“Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam biasa melakukan dua raka’at qabliyah ‘Ashar. ” (HR. An-Nasa’i, no. 581 dan Ahmad, 6: 306. Syaikh Syu’aib Al-Arnauth menyatakan bahwa hadits ini shahih)

BACA JUGA:Panen Pahala Waktu Dhuhur di Bulan Ramadhan

Secara tekstual yang dimaksud hadits di atas, shalat qabliyah ‘Ashar adalah dua raka’at. Lihat Syarh Shahih Muslim, 6: 110.

Alasan lainnya yang menunjukkan qabliyah ‘Ashar adalah dua raka’at sebagaimana hadits berikut,

عَنْ عَبْدِ اللَّهِ بْنِ مُغَفَّلٍ قَالَ قَالَ النَّبِىُّ – صلى الله عليه وسلم – « بَيْنَ كُلِّ أَذَانَيْنِ صَلاَةٌ بَيْنَ كُلِّ أَذَانَيْنِ صَلاَةٌ – ثُمَّ قَالَ فِى الثَّالِثَةِ – لِمَنْ شَاءَ »

Dari ‘Abdullah bin Mughaffal radhiyallahu ‘anhu, ia menyatakan bahwa Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda, “Antara dua azan (azan dan iqamah) ada shalat, antara dua azan ada shalat, -kemudian disebutkan yang ketiga kalinya-, bagi siapa yang mau.” (HR. Bukhari, no. 627  dan Muslim, no. 838)

Adapun dalil yang menunjukkan shalat sunnah qabliyah ‘Ashar itu empat raka’at adalah hadits dari Ibnu ‘Umar radhiyallahu ‘anhuma, Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,

رَحِمَ اللَّهُ امْرَأً صَلَّى قَبْلَ الْعَصْرِ أَرْبَعًا

“Semoga Allah merahmati seseorang yang mengerjakan shalat qabliyah ‘Ashar sebanyak empat raka’at.” (HR. Abu Daud, no. 1271 dan Tirmidzi, no. 430. Al-Hafizh Abu Thahir mengatakan bahwa sanad hadits ini hasan).

2. Melakukan Shalat ‘Ashar Berjamaah di Masjib bagi Laki-laki dan bagi Wanita yang Paling Baik di Rumah

BACA JUGA:Panen Pahala Pagi Hari di Bulan Ramadhan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: