Snack Campur Jajanan Viral Asal Amerika yang Eksis di Indonesia!

Snack Campur Jajanan Viral Asal Amerika yang Eksis di Indonesia!

Pernah mendengar Snack Campur? jajanan viral satu ini sempat menarik perhatian netizen di media sosial-@dhilaskukk-INSTAGRAM

MAGELANGEKSPRES.ID - Pernah mendengar Snack Campur? jajanan viral satu ini sempat menarik perhatian netizen di media sosial.

Pasalnya jajanan ringan tersebut memiliki cara penyajian yang cukup unik.

Dimana keripik jagung hingga kentang kini tersaji dengan aneka toping seperti tambahan kornet, daging sapi maupun daging ayam cincang, keju irisan kol, tomat, hingga saus mayo dan pedas.

BACA JUGA:8 Ide Jualan dari Jajanan Viral yang Cocok Dijual Rp1000-an!

Oleh karenanya di Indonesia sendiri gerai Snack Campur cukup mudah ditemukan pada berbagai titik.

Seperti wilayah Bandung, Bekasi, Malang, Magelang, Semarang, Lampung, Banda Aceh, dan titik lainnya.

Awal Mula Viralnya Snack Campur

Snack Campur merupakan camilan khas Amerika yang cukup populer di Indonesia.

Sebetulnya makanan ini sekilas tampak seperti Nachos khas Meksiko, Amerika Utara yang terbuat dari keripik jagung berbentuk segitiga yang diberi daging cincang, tomat, timun, dan saus khasnya.

BACA JUGA:Inilah Resep Mudah Membuat Cromboloni yang Sedang Viral di TikTok, Cukup dengan 3 Bahan Saja

BACA JUGA:5 Olahan Kentang Viral yang Cocok Jadi Ide Jualan! Salah Satunya Ada Potato Cheese Bread

Oleh karenanya tidak sedikit yang menilai bahwa Snack Campur merupakan hasil modifikasi dari Nachos yang kini cukup populer di Amerika Serikat.

Seperti salah satu kedai di Amerika Serikat yang menjual jajanan viral satu ini adalah Flavor Hive dengan truk makanannya.

Flavor Hive dimiliki oleh seorang konten kreator dengan akun @chilipeppercooks di TikTok yang membebaskan para pembelinya untuk membawa makanan jenis apa pun sebelum diberikan aneka toping dan saus.

BACA JUGA:5 Olahan Jamur Salju yang Viral di TikTok! dari Saus Thailand sampai Bumbu Korea

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber:

Berita Terkait