TEMANGGUNG, MAGELANGEKSPRES.COM – Beragam cara dilakukan oleh berbagai pihak dalam menyambut datangnya bulan suci Ramadan. Tak hanya untuk meningkatkan tingkat keimanan pribadi seseorang, momentum tersebut juga digadang-gadang menjadi ajang untuk menimba pahala baik sekaligus mempertebal ikatan silaturahim antar insan dalam sebuah organisasi atau lembaga tertentu. Begitu juga halnya yang terlihat di lingkungan Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman, dan Lingkungan Hidup (DPRKPLH) Kabupaten Temanggung. Saban hari selama memasuki bulan Ramadan, seluruh personil pegawai di sini mengikuti kegiatan bertajuk “Tadarus Bersama” yang digelar selama 30 menit mulai pukul 7.30 hingga 8.00 WIB sebelum aktivitas kedinasan dimulai. Sekretaris DPRKPLH Kabupaten Temanggung Edi Purnomo mengungkapkan, mereka yang mengikuti kegiatan tersebut merupakan seluruh elemen personil pegawai yang terdapat di dinas tersebut. Mulai jajaran pimpinan hingga staf ASN, bahkan para pegawai non ASN lain yang beragama muslim. Tidak hanya untuk mengisi kegiatan positif selama menjalani rangkaian ibadah di bulan Ramadan, Tadarus Bersama ini juga dimaksudkan untuk memupuk karakter dan mental masing-masing pegawai agar selalu menjadikan agama serta sisi kerohaniahan sebagai landasan selama mengemban pekerjaan berdasar tupoksi masing-masing. “Seluruh ASN dan non ASN dari jajaran pimpinan dan seterusnya ikut terlibat dalam Tadarus Bersama yang kami gelar setiap hari selama bulan Ramadan. Selain ladang menimba amal ibadah, penting rasanya memupuk mental secara rohani sebagai penyelaras selama kami mengemban tugas yang menjadi tanggung jawab dalam melayani masyarakat,” ujarnya, Kamis (14/4). Dijelaskan, dalam kegiatan itu, satu per satu peserta secara bergiliran membaca ayat demi ayat yang tertulis dalam kitab suci Alquran yang mereka bawa. Ini sekaligus sebagai ajang saling mengisi dalam upaya mereka menambah tingkat kefasihan maupun penafsiran terhadap kitan itu sendiri. “Bagi kami semua masih belajar, saling mengisi satu sama lain. Dan yang terpenting dalam kitab suci adalah pesan positif apa yang mampu ditafsirkan dan diaplikasikan dalam kehidupan sehari-hari. Dimana pun lingkungannya,” imbuhnya. Sementara itu, Kepala DPRKPLH Kabupaten Temanggung, Hendra Sumaryana mengaku terkesan dengan sikap dan antusias jajaranya dalam mengisi kegiatan selama bulan Ramadan dengan Tadarus Bersama ini. Menurutnya, kegiatan ini bisa menjadi jembatan positif dalam upaya menyeimbangkan kecerdasan jasmani maupun rohani tiap pegawai. Terlebih, dengan digelarnya kegiatan bersama setiap hari, diharapkan muncul rasa solidaritas yang kian tinggi dari masing-masing insan pegawai. “Kebersamaan seperti ini harus dijaga terus agar rasa solidaritas di tempat ini selalu terjaga. Apalagi kami mengemban tugas utama untuk melayani masyarakat dengan berbagai program. Dan satu lagi yang patut saya banggakan, toleransi antar pegawai di sini sangat tinggi. Mereka pemeluk muslim maupun non muslim dapat menjaga kebersamaan dan saling menghargai satu sama lain. Inilah modal bagus dalam rangka membangun daerah ini,” pungkasnya. (riz)
Isi Kegiatan Positif Selama Ramadan, Inilah yang Dilakukan Pegawai DPRKPLH Temanggung
Kamis 14-04-2022,12:11 WIB
Editor : ME
Kategori :