Tiga Pimpinan OPD di Pemerintahan Kabupaten Temanggung Kosong. Bupati: Segera Lakukan Seleksi

Jumat 04-02-2022,16:03 WIB
Editor : ME

TEMANGGUNG, MAGELANGEKSPRES.COM - Tiga organisasi perangkat daerah (OPD) di Kabupaten Temanggung belum memiliki pucuk pimpinan pasca dilakukannya rotasi pejabat Eselon Dua, Jumat (4/2). Tiga OPD yang saat ini masih kosong pimpinan yakni, Dinas Kesehatan, Dinas Perkerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPU-PR) dan Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda). Ketiga dinas tersebut saat ini masih diisi oleh pelaksana tugas (plt). \"Untuk memenuhi kebutuhan karena ada yang pensiun maka ada rotasi pejabat di lingkungan Pemerintahan Temanggung,\" kata Bupati Temanggung M Al Khadziq, usai melantik lima pejabat Jumat (4/2). Untuk mengisi ketiga jabatan pratama yang masih mengalami kekosongan, pihaknya akan segera melakukan proses seleksi. Namun untuk melaksanakannya harus ada persetujuan dari Menteri Dalam Negeri. \"Kami akan segera melakukan proses seleksi, tapi memang harus menungg hasil pelantikan hari ini, selain itu juga harus menunggu izin dari mendagri yang akan segera kami ajukan,\" katanya. Dikatakan, paling lama dalam waktu dua bulan ke depan, proses seleksi jabatan kosong sudah bisa dimulai tahapannya. Terkait dengan rotasi jabataan di ini dilakukan sesuai dengan prosedur dan aturan yang berlaku, setidaknya ada lima pejabat eselon yang dilantik dan satu pejabat yang naik eselon dari eselon tiga menjadi eselon dua. Disebutkan, lima pejabat yang dilantik yakni Djoko Prasetyono saat ini menjabat sebagai Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) sebelumnya menjabat sebagai staf ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum dan Lingkungan Hidup. Tri Raharjo saat ini sebagai Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum dan Lingkungan Hidup yang sebelumnya menjabat sebagai Staf Ahli Bupati Bidang Kemasyarakatan, SDM, dan Kebudayaan. Sri Hariyanto saat ini menjabat sebagai Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan SDM, Pendidikan dan Kebudayaan, sebelumnya menjabat sebagai Kepala Dinas  Koperassi Usaha Kecil Menengah dan Perdagangan. Sementara itu Hendra Sumaryana yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Dinas pekerjaan Umum dan Penataan Ruang kini menjabat sebagai Kepala Dinas Perumahan Rakyat Kawasan Pemukiman dan Lingkungan Hidup mengantikan Entargo Yutri Wardono. Sedangkan jabatan Entargo Yutri Wardono saat ini sebagai Kepala Dinas Koperassi Usaha Kecil Menengah dan Perdagangan Kabupaten Temanggung. \"Rotasi ini juga menguntungkan pejabat eseleon dua, setidaknya bagi yang sudah dua kali menjabat sebagai kepala dinas bisa mencalonkan diri sebagai sekretaris daerah saat ada lelang jabatan tersebut dilakukan,\" ujarnya. (set)

Tags :
Kategori :

Terkait