Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Kota Magelang dr Istikomah menjelaskan, verifikasi ODF ini merupakan komitmen dalam menyukseskan program Sanitasi Total Berbasis Masyarakat (STBM) yang digaungkan oleh Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI.
“Stop BABS adalah satu pilarnya, yang arahnya mendukung Kota Magelang menjadi kota sehat,” jelasnya.
Adapun pilar STBM lainnya adalah mencuci tangan pakai sabun (CTPS), mengelola air minum dan makanan rumah tangga yang aman, pengelolaan sampah rumah tangga dengan benar, dan pengelolaan limbah cair rumah tangga dengan aman.
"Persiapannya dengan memacu masyarakat berperilaku hidup sehat karena tidak hanya sarana dan prasarana yang diverifikasi tapi bagaimana perilaku masyarakat untuk mendukung ODF,” tuturnya.
Dia berharap, selain mendapat sertifikat ODF, keempat pilar yang lain juga dapat tercapai sehingga Kota Magelang laik menyandang gelar ‘kota sehat’. (wid)