Di Ngluwar, ada tujuh desa yang akan dilintasi oleh tol Jogja-Semarang, yakni Bligo, Pakunden, Karang Talun, Ngluwar, Jamuskauman, Plosogede, dan Blongkeng.
Kecamatan Ngluwar Kabupaten Magelang berada dilembah perbukitan menoreh, dimana perbukitan menoreh merupakan perbukitan yang menjulang dari Kulon Progo sampai Purworejo. dari Desa Plosogede, Kecamatan Ngluwar keeksotisan Bukit Menoreh dapat dilihat dengan mudah.
Boleh jadi jalur ini nantinya akan menjadi jalur tol dengan pemandangan terindah yang akan menarik wisatawan.
2. Kecamatan Muntilan
Ada lima desa yang menjadi lintasan di Kecamatan Muntilan meliputi Sriwedari, Sukorini, Congkrang, Adikarto, Tanjung.
Pesona muntilan yakni dilewati 2 sungai yang berhulu dari Gunung Merapi yaitu Sungai Pabelan dan Sungai Keji.
BACA JUGA:5 Kecamatan Paling Indah di Magelang, Surganya Pemandangan Alam
3. Kecamatan Mungkid
Kecamata Mungkid akan menjadi lokasi exit tol menuju Candi Borobudur, yakni di wilayah Palbapang.
Selain itu, ada beberapa desa di kecamatan Mungkid yang juga menjadi lintasan tol Jogja-Semarang yakni Progowati, Mendut, Rambeanak, Paremono, Bumirejo, Ambartawang, Blondo, dan Senden.
Wilayah Mungkid masih terbentang banyak sawah-sawah, dan lingkungannya masih hijau.
Terdapat banyak tempat rafting di wilayah ini seperti di Desa Progowati, dan rafting Sungai Elo di Desa Rambeanak.
4. Kecamatan Borobudur
Di Kecamatan Borobudur ada dua desa yang akan dilewati tol Jogja-Semarang, yakno Wanurejo dan Borobudur.
Pesona kecamatan ini tentu saja wilayah Candi Borobudur, selain itu desa di sekitar candi seperti Desa Wanurejo juga menyimpan pesona yang tidak kalah indah.
Desa Wanurejo merupakan desa wisata yang terdiri dari beberapa dusun dengan potensi wisata yang unik.