Serunya Menginap di Trianggulasi Glamping Magelang, Ada Kamar Bentuk Curve Sampai Nuansa Jejepangan

Rabu 04-10-2023,14:00 WIB
Reporter : Kisna Hesti Ningrum
Editor : Kisna Hesti Ningrum


Foto Glamping Curve-Hesti-Magelang Ekspres

Trianggulasi Glamping memberikan pengalaman bermalam di glamping berbentuk curved atau bulat seperti setengah tabung.

Tersedia 7 kamar cottage dengan konsep ini. Kamar ini menjadi kamar unggulan di Trianggulasi. Faislitasnya lengkap, membuat siapapun betah menginap di sini.

Kamar ini terdiri dari dua area. Area pertama merupakan kamar yang letaknya dekat dengan pintun masuk, ada 4 kamar di sana. Di depan kamar, kamu langsung disuguhkan taman bersantai dan spot foto menarik bahkan ayunan.

BACA JUGA:Pesona Sunrise di Trianggulasi Glamping Magelang, Indah Viewnya Bikin Susah Move On

Area kedua merupakan kamar-kamar yang masih baru. Dibangun kurang lebih setahun yang lalu. Letaknya searah dengan lokasi camping.

Terdapat tiga kamar di sana. Uniknya, kamar-kamar di area ini memiliki balkon jaring untuk bersantai sambil menikmati view pegunungan.

Atapnya bulat hingga menyentuk permukaan tanah. Menurut pengelola, glamping berbentuk bulat ini dibuat untuk menjaga kenyamanan pengunjung, agar bisa leluasa menikmati kamar.

Selain itu, di tempat glamping lain, belum ada konsep kamar glamping berbentuk bulat setengah tabung.

Jadi konsep ini dapat menjadi pembeda antara glamping Trianggulasi dengan glamping-glamping lainnya.

2. Glamping Ala Jepang


Foto Glamping nuansa jepang--Magelang Ekspres

Serunya menginap di kamar cottage bernuansa ala-ala jepang dapat kamu nikmati saat memutuskan menginap di Trianggulasi Glamping.

Di sini tersedia 2 kamar dengan konsep ala-ala Jepang. Kamar ini dibangun belum lama ini, yakni saat libur natal dan tahun baru 2023 lalu.

Lokasi kamar ini bersebelahan dengan glamping curve area 2, searah dengan lokasi camping.

Kamar ini berbentuk kotak dengan teras berwarna coklat seperti kayu yang masih alami. Mirip seperti rumah-rumah tradisional di Jepang.

Kategori :