Pertanyaan Ketika Dihisab dan 3 Golongan yang Tidak Diajak Bicara Allah di Hari Kiamat

Kamis 26-10-2023,05:00 WIB
Reporter : Abu Hammam
Editor : Suroso

“Maka sungguh kami akan tanya umat yang telah diutus kepada mereka para Rasūl. Dan sungguh kami akan tanya para Rasūl” (QS Al-A’rāf: 6)

Kita akan ditanya, bagaimana kita akan menjawab ajakan Rasūl dan ajakan Rasūl yang paling besar adalah Tauhīd.

2. Kenikmatan yang Allāh berikan kepada kita di dunia.

Allāh Subhānahu wa Ta’āla berfirman:

ثُمَّ لَتُسۡـَٔلُنَّ يَوۡمَٮِٕذٍ عَنِ ٱلنَّعِيمِ

“Kemudian sungguh-sungguh kalian akan ditanya pada hari itu, tentang kenikmatan”. (QS At-Takatsur: 8)

3. Kenikmatan makanan dan minuman bagaimana pun sederhananya di pandangan manusia.

BACA JUGA:Semua Nabi Takut, Hanya Rasulullah yang Berani Menemui Allah saat Hari Kiamat

Rasūlullāh shallallāhu ‘alayhi wa sallam bersabda yang artinya:

“Sesungguhnya pertanyaan pertama yang akan ditanyakan kepada seorang hamba pada hari kiamat tentang kenikmatan adalah akan dikatakan kepadanya, “Bukankan Kami telah menyehatkan badanmu dan memberimu air yang dingin?” (Hadīts Riwayat Tirmidzi)

Di dalam hadīts yang lain Rasūlullāh shallallāhu ‘alayhi wa sallam bersabda yang artinya:

“Tidak akan bergerak kedua kaki seorang hamba pada hari kiamat, sampai ditanya,

*. Umurnya untuk apa dia gunakan,

*. lmunya apa yang telah dia amalkan,

*. Hartanya dari mana dia dapatkan dan dalam perkara apa dia gunakan

*. Aggota badannya untuk apa dia gunakan”

(Hadīts shahīh Riwayat Tirmidzi)

Kategori :