Jarak yang akan kamu tempuh tatkala ingin Air Terjun Sri Gethuk adalah 40 kilometer dari pusat kota Yogyakarta dengan estimasi waktu 1 jam.
Sepanjang perjalanan kamu akan ditemani suasana jalan Yogyakarta yang autentik dan penuh kenangan.
Rute menuju Air Terjun Sri Gethuk
Kita awali perjalanan kita dari pusat kota Yogyakarta.
Dari pusat kota, arahkan kendaraanmu ke Wonosari. Setibanya di Patuk, ikuti saja petunjuk ke Air Terjun Sri Gethuk.
Rute ini akan membawa kita melewati beberapa desa. Seperti desa Playen dan Bleberan. Untuk lebih mudahnya, ikuti saja petunjuk yang ada disini.
Untuk harga tiket masuk kesini, sebesar Rp 15.000 saja. Biaya 15 ribu sudah termasuk berkunjung ke Goa Rancang Kencana. Biaya parkir sepeda motor Rp 2.000 dan parkir mobil sebesar 5.000,.
Wisata Gunungkidul ini buka dari jam 08.00-16.00 WIB.
Wisata satu ini berada di tepi Sungai Oyo.
Tak heran apabila muaranya sangat besar dibanding air terjun yang terdapat di lereng pegunungan.
Aktivitas yang dapat dilakukan disini juga beragam. Mulai dari body rafting, flying fox dan penyewaan pelampung.
Pelampung dapat kamu sewa dengan harga 5.000-10.000 rupiah. Untuk body rafting, kamu dikenakan biaya sebesar Rp 30.000,.
Sementara untuk kamu yang pengen bermain flying fox menyusuri keindahan Sungai Oyo yang menakjubkan, kamu dikenakan biaya sebesar Rp 35.000,.
Berbagai fasilitas lengkap tersedia disini. Mulai dari tempat parkir, musholla hingga tempat makan tersedia disini.