3 Jalur Pendakian Gunung Andong Via Ngablak Magelang! Mana yang Paling Favorit?

Minggu 31-03-2024,13:00 WIB
Reporter : Selia Dwi Amara
Editor : Selia Dwi Amara

Jalur pendakian Via Pendem Gunung Andong menjadi rute favorit kedua dengan jalan yang dipenuhi oleh hutan pinus serta jalan setapak tanah.

Namun sebelum mendaki pendatang dapat menggunakan jasa ojek warga hingga perbatasan pemukiman yang dapat menghemat waktu.

Saat mendaki disini terdapat 2 pilihan jalan yaitu Jalur Utara yang menuju Puncak Andong dan Jalur Selatan menuju Puncak Alap-alap.

Dilansir melalui berbagai sumber, lebih disarankan bila melalui jalur Selatan sebab berkesempatan mengaabdikan diri pada spot foto favorit yaitu Batu Pertapaan.

Untuk itu bila tertarik, biaya Simaksinya Rp25.000 yang berlokasi di Dusun Pendem, Desa Girirejo, Kecamatan Ngablak, Kabupaten Magelang.

BACA JUGA:Kenali Jalur Lama dan Baru Gunung Andong Via Sawit Sebelum Mendaki!

3. Via Gogik

Pendakian Gunung Andong via Gogik menjadi jalur terakhir dengan rute yang mengitari bukit namun lebih ramah pemula.

Pendaki akan melalui Basecamp Giri Dwipa, Pondok Pesantren, Hutan Bambu, hingga jalan setapak tanah yang berujung pada pos 2 sebagai pertemuan dengan via Pendem.

Senangnya seusai Pos 2 para pendaki dapat menjumpai Batu Pertapaan sebagai spot foto terfavorit sebelum menuju Puncak Gunung Andong.

Karenanya jika ingin mencoba via Gogik di Gunung Andong lokasinya berada di Dusun Gogik, Desa Girirejo, Kabupaten Ngablak, Magelang.

Itulah 3 jalur resmi pendakian Gunung andong yang berada di Kecamatan Ngablak, Kabupaten Magelang (*)

Kategori :