Polemik Usia Kota Magelang, Jika Lahir Tahun 907 Mestinya 1117, Tapi Kok 1118?

Kamis 11-04-2024,21:36 WIB
Reporter : Arief Setyoko
Editor : Arief Setyoko

MAGELANG, MAGELANGEKSPRES Hari Jadi Kota Magelang disahkan lewat peraturan daerah pada tanggal 11 April 907. Jika menganut hitungan matematis, maka di tahun 2024 ini mestinya Kota Magelang berusia 1.117 tahun. Namun, peringatan hari jadi Kota Magelang tahun 2024 merupakan yang ke-1118 tahun.

Silang pendapat mengenai penetapan usia hari jadi Kota Magelang sudah menjadi buah bibir setiap tahunnya.

Bisa dikatakn, grup media sosial para pegiat budaya Kota Magelang lah yang paling vokal menyibas fenomena penulisan jumlah tahun peringatan hari ulang tahun tersebut.

BACA JUGA:Cek Jam Pelayanan PDAM Kota Magelang Selama Libur Hari Raya Idul Fitri 8-15 April 2024

BACA JUGA:Rental Mobil Di Kota Magelang Selama Lebaran Alami Lonjakan Konsumen Cukup Signifikan

Gubernur Kota Toea Magelang sekaligus pegiat budaya, Bagus Priyana meyakini bahwa kesalahan penulisan jumlah tahun tersebut sudah terjadi di tahun 1989 silam.

Kala itu, menurut Bagus, berdasarkan dokumen sejarah, sempat terjadi kesalahan penulisan jumlah tahun pada surat keputusan walikota tentang pembentukan struktur panitia hari jadi.

“Pada lembar pertama perwal pembentukan panitia hari jadi itu tertulis peringatan tahun yang berbeda. Lembar pertama pakai Hari Jadi ke-1082 tetapi pada lembar kedua tertulis ke-1083,” tulis Bagus di laman Facebook pada 2019 silam.

BACA JUGA:Sedang Pembangunan, Sebagian Flyover Simpang Canguk Magelang Bisa Dilewati Pemudik!

BACA JUGA:Hari Jadi 1118 Tahun Kota Magelang, Doa Bersama Lintas Agama Jadi Permulaan

Menurutnya, pada peringatan tahun 1989 sebenarnya tidak ada kesalahan. Namun, setahun berikutnya, pada tahun 1990, kesalahan itu baru terjadi ketika Hari Jadi Kota Magelang untuk peringatan ke-1084 juga disahkan lewat surat keputusan walikota.

“Kesalahan itu terus terjadi sampai dengan sekarang. Dimana ada tambahan 1 angka pada tahun peringatan Hari Jadi Kota Magelang,” ungkapnya.

Ironisnya, baik Pemkot maupun DPRD Kota Magelang tidak ada yang berencana untuk meluruskannya.

BACA JUGA:Jadwal Libur Lebaran Sekolah SD, SMP, SMA di Magelang Terbaru Tahun 2024

BACA JUGA:Rayakan Ulang Tahun Ke-44, PDAM Kota Magelang Luncurkan Program Pemasangan Instalasi Gratis

Kategori :