MAGELANG UTARA, MAGELANGEKSPRES - SMK Negeri 2 Magelang meraih juara dalam bidang olahraga, yaitu sepakbola dengan membawa nama Club Skanida FA (SMKN 2 Magelang Football Akademik).
Perlombaan ini diselenggarakan di Stadion Moch Soebroto Magelang Utara, Jln Tentara Genie Pelajar, Kramat Sel, Kec. Magelang Utara, Kota Magelang Jawa Tengah, yang diikuti oleh 19 tim.
Pertandingan kejuaran ini adalah lomba Sepak Bola Trofeo Samapta dengan lomba antar tim yang juga diselenggarakan oleh Trofeo Samapta #1, Kamis, 23 Mei 2024.
BACA JUGA:SMK Negeri 2 Magelang Punya Mas dan Mbak Baru, Nantinya Jadi Duta yang Bisa Promosikan Sekolah
Skanida FA berhasil keluar dengan membawa juara ke-2, mengalahkan PSFC di partai Final.
"Tentunya saya dan tim sangat bersyukur dan senang sekali bisa meraih kemenangan pada turnamen ini dan saya berharap kedepannya bisa menjadi lebih baik lagi daripada sebelumnya," tutur salah satu ketua dari pemain Skanida FA Naufal Raditya Cannavaro dari kelas XI MPLB 3.
Selaku Pembina Sepakbola SMKN 2 Magelang atau dengan club Skanida FA dengan memberikan harapan untuk siswanya yang sudah ikut mewakili dan memenangkan perlombaan ini.
"Alhamdulillah sebagai pembina sepakbola dan futsal saya bangga dengan prestasi anak-anaknya. Apalagi kita sering juara, harapan SMKN 2 bisa ikut sepakbola kejuaran nasional. Ada dan harus ke depannya," ungkap Heru Susilo AMd.
Pemain yang ikut serta dalam perlombaan ini yaitu,
Manasye Febrian/X PPLG 3, Raihan Bagus Saputra/X PPLG 1, Ardan Afrizal/ X MPLB 1, Arief Ardianto Nugroho/ X PPLG 1, vicki satria neyo putra/ X PM 1, Fahri Rizki R / X PPLG 2, Naufal Tsaqiif S. / X MPLB 1, Richo Aldian M / X PM 2, Dennyson Hospers/ X PPLG 2, Reyhan Putra H/ X PM 1, Naufal Muwaffaq/X PPLG 3, Ardzan Alvaresta / X PPLG 2, Naufal Raditya Cannavaro/XI MPLB 3, MUHAMAD RASYID ARRAUF/XI PM 1, Lintang Dwi Novarianto/XI PM 1, Ahmad Farid Minto Nugroho/XI PPLG 3, M. Dymas bagus s/XI PM 2, Pradika Bagas Prakoso/XI AKL 2, Cetta ugama/XI PM2.
BACA JUGA:Anggota IYOS SMK Negeri 2 Magelang Gelar Kegiatan Pengabdian Masyarakat
Ada strategi khusus untuk mengikuti perlombaan dalam berbagai kejuaraan sepakbola dalam memenangkan kompetisi tersebut.
"Strateginya bermain dari kaki ke kaki atau umpan taktik dan yang paling penting kita harus bertahan untuk tidak kebobolan dan kita harus menyerang untuk memasukan bola ke tim lawan," beber ketua Tim Skanida FA, dalam memimpin timnya.
SMK Bisa! SMK Hebat! SMKN 2 Magelang Unggul dan Juara!. (adv/defi/tim jurnalistik skanida)