5 Resep Masakan Ala Jungkook BTS, Cocok Jadi Menu Sarapan Hingga Sahur!

Kamis 15-08-2024,09:30 WIB
Reporter : Selia Dwi Amara
Editor : Selia Dwi Amara

MAGELANGEKSPRES -- Jungkook BTS kerap membagikan resep masakannya dalam platform Weverse hingga platform Youtube.

Tidak hanya memiliki kemampuan vokal yang lihai namun kemahiran didunia dapurnya juga patut diacungi jempol.

Oleh sebab itu berikut 5 masakan Korea ala Jungkook BTS disertai resepnya yang dibagikan kepada penggemar.

BACA JUGA:5 Resep Masakan Korea Ala Idol Kpop! Mudah Dibuat dan Anti Ribet

1. Damn Dish

Dimasak saat tengah malam membuatnya dilabeli sebagai menu sahur oleh para fans.

Istilah Damn Dish diartikan sebagai rasa masakan yang luar biasa saat dirinya siaran langsung dalam Weverse pada 24 Maret 2023.

Resep:
150 gr Dada Ayam fillet
110 gr Tuna Kaleng
Mixed Vegetable (Wortel dan Jagung saja diperbolehkan)
2 sdm Gochujang
1 sdm Kecap Asin
1 sdm Minyak Wijen
2 sliced Keju

Bahan pelengkap:
Biji Wijen
Parsley
Nori
Kimchi
Nasi

Cara membuat:
1. Tumis dada ayam hingga matang lalu masukkan mixed vegetable, tuna kaleng, gochujang, kecap asin, minyak wijen
2. Terakhir letakkan keju diatas masakan dan Damn Dish ala Jungkook dapat disantap bersama bahan pelengkap

BACA JUGA:5 Resep Masakan Korea Ala Drakor! Mudah dan Sederhana

2. Perilla Oil Noodles

Resep Jungkook kali ini memiliki rangkaian bahan yang cukup sulit dijumpai pada pusat perbelanjaan di Indonesia.

Namun penggemar dapat memperolehnya dalam toko Online agar dapat mengikuti resep asli yang dibagikan Jungkook dalam Weverse pada 31 Juli 2023.

Resep:
Mie Soba (Blackwheat)
1 kuning Telur Ayam
1 sdm saus Buldak
1 sdm saus Mayo Buldak
2 sdm Chamsauce
3 sdm Minyak Perilla
1 sdm Dark Soy Sauce
Secukupnya Bawang Putih
Secukupnya Bawang Bombay
Secukupnya Lada Hitam
Wijen sangrai
Nori

Kategori :