Inspirasi Cosplay Syari dari Karakter Demon Slayer yang Cocok Diikuti Para Muslimah!

Jumat 11-10-2024,19:54 WIB
Reporter : Selia Dwi Amara
Editor : Selia Dwi Amara

MAGELANGEKSPRES -- Demon Slayer memiliki sederet karakter anime yang cocok dijadikan sebagai inspirasi para kaum muslimah.

Tepatnya bila ingin melakulan cosplay syari maka karakter dalam serial kartun Jepang ini dapat menjadi inspirasinya.

BACA JUGA:Cosplay Anime Bergaya Syari? Bisa Banget Kalau Ikutin Tutorial Hijab dari Akun TikTok Satu Ini

1. Kakushi


Inspirasi Cosplay Syari dari Karakter Demon Slayer

Inpirasi pakaian ala karakter Demon Slayer lainnya yang cocok para penerap cosplay syari adalah dari para Kakushi.

Menariknya anggota Kakushi yang bertugas melayani para pemburu iblis yang tengah sakit atau mengantar mereka menuju suatu tempat tujuan ini memiliki rupa layaknya seorang bercadar.

Sehingga atribut yang diperlukan bahkan cukup bermodal kerudung hitam yang secara otomatis menutupi area rambut dan sebagian wajah.

Jika ingin melihat penampilan lebih jauhnya para penonton dapat melihat tokoh Gotou dan juga Itori Miyamo sebagai sarana inspirasi.

BACA JUGA:3 Cafe di Magelang yang Asik Buat Nongkrong! Salah Satunya Miliki Vibes Ala Anime Ghibli

2. Kie Kamado


Kie Kamado Inspirasi Cosplay Syari dari Demon Slayer

Merupakan tokoh dari ibu Kamado Tanjiro dan Nezuko, penampilannya cocok menjadi sarana inspirasi untuk adakan cosplay syari.

Kie Kamado terlihat mengenakan pakaian putih beserta penutup kepala yang menutupi bagian rambut hingga kaki sehingga cocok menjadi sarana inspirasi.

3. Topeng Yakujo no Men


Topeng Yakujo no Men Inspirasi Cosplay Syari dari Demon Slayer

Topeng penyamar identitas ini dapat menjadi solusi cosplayer yang ingin tampil syari namun tetap sesuai dengan tema.

Cukup mengenakan jilbab berwarna hitam dengan tambahan Topeng Yakujo no Men yang dibuat oleh Sakonji Urodaki untuk anak didiknya.

Kategori :