41 Karyawan Bapas 69 Positif Covid, Tertular Lewat Uang Nasabah

41 Karyawan Bapas 69 Positif Covid, Tertular Lewat Uang Nasabah

MAGELANGEKSPRES.COM,MAGELANG - Pimpinan Bank Bapas 69 mengupayakan peningkatan pelayanan kepada masyarakat. Termasuk, mengkedepankan protokol kesehatan di masa pandemi covid 19 ini. Pada November 2020 lalu, karyawan Bank Bapas 69 sejumlah 87 orang atau 41 persen mengalami positif Covid 19. Karyawan tersebut tersebar di kantor kas se Kabupaten Magelang. Hal tersebut terjadi meskipun pihaknya telah menerapkan protokol kesehatan. "Dari kejadian tersebut, kemudian dikaji dan hasil kajian, virus Covid 19 menyebar melalui uang dari nasabah, yang masuk melalui kasir,” kata Direktur Utama PD BPR Bank Bapas 69 Kabupaten Magelang, Rohmad Widodo SE. Pengalaman tersebut membuat Bank Bapas 69 meningkatkan pengamanan khususnya pada bagian Kasir untuk memakai sarung tangan, agar aman dan tidak terpapar virus melalui uang kertas. Selain itu secara teknis pihak Rohmad, menerapkan protokol kesehatan untuk intern Bank Bapas 69.  Seperti dilakukan swab selama tiga bulan sekali, rapat menggunakan zoom metting, jaga jarak, pakai masker dan lain-lain. "Kami laksanakan swab rutin kepada karyawan Bapas 69 setiap tiga bulan sekali, agar diketahui kondisi kesehatannya. Kepada nasabah sendiri selain cuci tangan, kami juga menyediakan masker bagi nasabah yang tidak membawa masker, untuk kebaikan kita bersama," terang Rohmad.(cha)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: