Kirab Pena Wartawan. Persembahan Warga Potrosaran untuk Kejayaan Wartawan Magelang di HPN 2022
KOTA MAGELANG, MAGELANGEKSPRES.COM - Apresiasi ditunjukan warga Kampung Potrosaran 2, Kelurahan Potrobangsan Magelang Utara kepada insan wartawan. Mereka (warga) tidak pernah absen menyambut hari pers dengan membuat kegiatan yang ditunjukan rasa kekagumannya kepada para pewarta ini. Memeriahkan HPN tahun 2022 ini para warga menggelar acara kirab ke sunggai dan mempersembahkan puisi. \"Kegiatan hari pers ini merupakan yang ke 9 kalinya digelar warga Potrosaran untuk para awak media,\"tutur Ir Es Wibowo, budayawan sekaligus penggagas kegiatan HPN tersebut, Kamis(10/2). Ia menjelaskan warga berinisiatif dan secara swadaya mengadakan peringan HPN awalnya para warga sangat antusias melihat wartawan saat meliput kegiatan kampung Potrosaran. Saat hari jadi para wartawan ini membuat para warga membuat acara yang dipersembahkan untuk wartawan. \"Awalnya warga bertanya-tanya saat ada motret-motret dan memberitakan kegiatan warga ke masyarakat luas, nah karena itu warga ingin memberikan apresiasi kepada teman-teman media dengan menggelar acara dan syukuran pada momen HPN,\"tuturnya. Atas kepedulian warga Potrosaran kepada insan media, Ketua PWI Kota Magelang, Wiwit Arif S mengutarakan rasa terima kasihnya karena secara sukarela menggelar acara peringatan Hari Pers Nasional. \"Kami sangat terharu sekali dengan kepedulian warga Potrosaran yang tanpa kenal lelah selalu mempersembahkan acara HPN dan acara ini secara swadaya dari tahun ketahun digelar warga,\"tuturnya. Staf Ahli Wali Kota Bidang Kemasyarakatan dan SDM Machbub Yani Arfian mewakili Walikota Magelang berharap semoga pers nasional semakin profesional menjalankan perannya dalam membangun bangsa. Peringatan HPN ini semakin semarak dengan alunan suara Paduan suara mahasiswa untidar grandio Sonora tidar. Kedaulatan rakyat tentu tidak dapat terwujud, jika pers tidak terlibat dalam memberikan informasi dan menjadi bagian dari solusi untuk memecahkan problem- problem dalam masyarakat. hadirin yang saya hormati, kegiatan jurnalistik yang dilakukan oleh insan pers tidak sekedar menulis berita, tapi lebih dari itu mereka juga memiliki tanggung jawab untuk menjaga masyarakat dengan menyajikan berita sesuai fakta. \"Di tengah kondisi Indonesia dan dunia yang masih dilanda pandemi, pandangan kritis pers indonesia dapat menjadi penyambung informasi tepercaya mengenai kinerja pemerintah sehingga dapat memacu optimisme masyarakat,\"tuturnya. Apresiasi untuk para insan pers indonesia yang turut menciptakan kedaulatan nasional melalui informasi yang kredibel dan tepercaya. tetaplah menjadi pilar demokrasi negeri dengan menjaga profesionalisme dan independensi pada kesempatan ini, saya mengajak kita semua memperkuat kerja sama lintas sektor, termasuk kepada insan pers dan wartawan. \"Berita-berita baik dan terpercaya yang disampaikan kepada masyarakat akan dapat meningkatkan optimisme serta mendukung upaya penanggulangan covid-19 dan pemulihan ekonomi,\"imbuhnya. Acara ini diisi dengan kirab budaya yang dapat meningkatkan kecintaan pada budaya bangsa sehingga dapat memotivasi masing-masing pribadi untuk berkarya dan berprestasi. Selain itu, Es Wibowo mempersembahkan acara pena wartawan yang dipegangnya saat kirab budaya menyusuri sungai kali kota. (hen)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: