Perpustakaan Mini Lengkapi Polsek Loano

Perpustakaan Mini Lengkapi Polsek Loano

MAGELANGEKSPRES.COM,PURWOREJO -  Layanan baru berupa perpustakaan mini melengkapi seluruh kantor Kepolisian Sektor (Polsek) di wilayah Polres Purworejo. Adanya fasilitas membaca tersebut diharapkan dapat mencegah kejenuhan pengunjung saat antre mengakses layanan. Salah satu perpustakaan mini terpantau di ruang depan Polsek Loano. Berbagai jenis buku bacaan, mulai anak-anak, pengetahuan umum, hingga agama tersedia di sebuah etalase mini yang tidak terkunci. Kapolsek Loano, AKP Karnoto, menyebut layanan perpustakaannya diberi nama, Rumah Semar, akronim dari Rumah Semangat Membaca Anak dan Remaja. Sesuai dengan namanya, layanan perpustakaan diharapkan mampu meningkatkan minat baca, khususnya anak dan remaja saat mengakses layanan seperti pengaduan, SKCK, atau lainnya di Polsek. “Kadang-kadang karena banyaknya pemohon, layanan jadi mengantre. Nah, agar waktu menunggu itu bermanfaat, kita sediakan buku bacaan,” katanya, Senin (16/3). Baca Juga PDP Corona di RSUD Tidar Jadi 5 Orang Ditambah 4 ODP Menurutnya, layanan perpustakaan ada di seluruh Polsek sejak 10 Februari 2020 atas petunjuk dari Polda Jateng. Terobosan ini sekaligus mendukung program Promoter Polri. “Ini juga menjadi upaya kita untuk mendekatkan diri kepada masayarakat. Tidak hanya warga pengakses layanan, masyarakat umum khususnya sekitar Polsek ini juga bisa datang untuk baca-baca,” ungkapnya. AKP Karnoto menambahkan, saat ini jumlah dan jenis buku serta fasilitas perpustakaan yang tersedia masih terbatas. Namun, pengembangan kan terus dilakukan. “Kami sangat senang kalau ada masyarakat yang ingin memberikan donasi buku, jenisnya apapun, seperti buku anak-anak atau pengetahuan umum. Karena sering juga orang yang datang kesini membawa anaknya dan anak pasti akan senang kalau ada buku-buku yang menarik,” imbunya. Ambar, salah satu pengunjung Polsek Loano asal Desa Jetis mengapresiasi adanya Rumah Semar. Ia mengaku belum pernah mendapati layanan serupa di kantor pelayanan publik lainnya. “Ini bagus ya, karena kita sambil menunggu bisa menambah ilmu dengan membaca. Saran saya kalau bisa buku-bukunya ditambah,” ujarnya. Keberadaan perpustakaan di Polsek tersebut juga mendapat perhatian dari salah satu warga asal Desa Kebon Gunung Kecamatan Loano yang juga jurnalis di Purworejo, F Daniel Raja Here. Secara khusus, ia mendatangi Polsek Loano untuk memberikan donasi sejumlah buku pada Selasa (17/3) pagi. “Ada beberapa jenis buku, seperti hukum, pengetahuan umum, jurnalistik, dan 4 Pilar MPRRI. Meskipun tidak seberapa, harapannya ini bisa menambah koleksi buku dan bermanfat bagi masyarakat,” ucap Daniel. (top)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: