Semarak HUT Ke-39 SMK Negeri 3 Magelang

Semarak HUT Ke-39 SMK Negeri 3 Magelang

MAGELANGEKSPRES.COM, KOTA MAGELANG – Kemarin, 30 Juli 2019, merupakan hari spesial bagi SMK Negeri 3 Magelang. Hari itu pula pihak sekolah menyelenggarakan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) yang ke-39. Bermula dari sebuah SKKP (Sekolah Kepandaian Keputrian Pertama) Negeri yang berdiri pada tahun 1956, kemudian atas dasar SK Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor: 0209/0/1980 tanggal 30 Juli 1980 bahwa SKKP Negeri Magelang ditingkatkan menjadi SMKK Negeri Magelang. Atas dasar surat edaran Sekretaris Jendral Departement Pendidikan dan Kebudayaan Nomor: 41007/A.As/OT/1997 tanggal 3 April 1997 sebagai tindak lanjut SK Mendikbud RI Nomor: 036/0/1997 tentang perubahan Nomenklatur SMKTA SMKK Negeri Magelang berubah menjadi SMK Negeri 3 Magelang. Kegiatan peringatan HUT ke-39 diselenggarakan oleh para siswa yang tergabung dalam OSIS SMK Negeri 3 Magelang dengan tema “Happines Is A Choice”. Dilaksanakan di lapangan sekolah diawali dengan doa bersama yang dipimpin oleh pengampu guru Agama Islam Drs Sarjono. Munajat doa memohon agar SMK Negeri 3 Magelang selalu diberikan kemudahan kelancaran dan keberkahan sebagai lembaga pendidikan menghantarkan dan mencetak lulusan yang berakhlak mulia dan berkarakter kebangsaan sesuai denga visi, misi dan tujuan sekolah. Tari pembukaan “Denok Deblong” yang ditampilkan oleh para siswa dari ekskul tari sangat anggun cantik hasil dari tata rias Edu Salon Citra Ratu dengan tim makeup anak-anak Tata Kecantikan. Kepala SMK Negeri 3 Magelang Mila Yustiana SPd, MMPar dalam sambutannya selalu memberikan semangat yel yel SMK Bisa, SMK Hebat, SMK Negeri 3 Magelang Luar Biasa. Hal ini memberikan motivasi untuk para siswa agar terus mengukir prestasi dan menjadi insan yang sukses. Ucapan terima kasih juga disampaikan kepada para siswa yang kreatif menyelenggarakan event ini. Hal ini menurutnya,  menjadi ajang menjalin kebersamaan kerukunan antar warga sekolah, karena dapat berkumpul baik siswa guru dan karyawan SMK Negeri 3 Magelang. “Yang utama adalah sebagai wujud syukur senantiasa tetap berdoa memohon pada Allah SWT agar tetap dapat melaksanakan dan mengemban tugas demi sukses dan jaya SMK Negeri 3 Magelang,” ujarnya. Hadir pula Ketua Komite SMK Negeri 3 Magelang Drs Ngaderi Budiono dan memberikan arahan dalam sambutannya agar senantiasa berdoa supaya selamat dan terhindar dari godaan syetan pengganggu, dengan memberikan lafal doa-doa untuk dihafalkan. Semua syukur nikmat yang diberikan, dan jalan menuju sukses tidak lepas dari Allah Tuhan Yang Maha Kuasa. Acara inti berupa pemotongan tumpeng oleh Kepala SMK Negeri 3 Magelang yang disampaikan kepada Ketua Komite didampingi oleh ketua panitia dari dewan guru yaitu Bondan Eri Christianto SS, SPd, dan ketua penyelenggara dari panitia OSIS Ria Puspitasari. Dilanjutkan dengan pelepasan balon ke udara sebagai simbolik harapan untuk melambungkan cita-cita setinggi-tingginya. Untuk memeriahkan acara HUT ke-39 pihak panitia mengundang bintang tamu atau “Guest Star” untuk acara hiburan yaitu Dimas Bagus Mahendra, Aneth Koeswoyo, dan Ayunda Violla, selain menampilkan hiburan-hiburan lain dari para siswa SMK Negeri 3 Magelang. Kemeriahan acara tersebut dipandu oleh MC dari “Putri Skaniga” Arum Kusuma Arupadhatu kelas XI Kc 2 Agenda peringatan HUT SMK Negeri 3 Magelang selain menyelenggarakan acara di sekolah juga mengadakan Bakti Sosial berupa pembagian Nasi Duz sebanyak 150 produksi Tefa Tata Boga yang dibagikan dan didistribusikan ke lingkungan sekitar sekolah, Alun-alun Kota Magelang dengan sasaran seperti tukang becak, pedagang kecil dan lain-lain. Niat tasyakuran dengan berbagi, di mana para anggota OSIS mengadakan penggalangan dana sebelumnya ke warga internal sekolah. Tujuan tersebut adalah untuk memupuk jiwa dan semangat sosial, gotong royong dan cinta lingkungan, seni dan budaya sebagai wujud insan Pancasila, membina tali silaturrahim dan kepedulian terhadap semua warga sekolah SMK Negeri 3 Magelang. Ketua Panitia dari Pengurus OSIS Ria Puspitasari kelas XII PH2 menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu kegiatan ini baik dari kepala sekolah, dewan guru, karyawan, dan teman semua warga SMK Negeri 3 Magelang, juga pendukung sponsorship dari Motion Creatif, Toko Sumber Makmur, XL Axiata, YUZU, WALL’S. Juga terima kasih pada Tefa Citra Boga yang membantu produk nasi duz untuk kegiatan bakti sosial. “Kami juga minta maaf jika masih banyak kekurangan dan mohon bimbingan dan masukan karena memang kami masih belajar. Harapan kami kegiatan ini dapat memberikan nuansa kebersamaan kepada seluruh warga. Dan sebagai rasa bangga dan cinta kami kepada almamater SMK Negeri 3 Magelang, Jayalah Skaniga,” imbuhnya. (rilis/adv)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: