SMP Mutual Gelar Coffe Break Part III, Hadirkan Dosen UAD

SMP Mutual Gelar Coffe Break Part III, Hadirkan Dosen UAD

MAGELANGEKSPRES.COM,MAGELANG -SMP Muhammadiyah 1 Alternatif (Mutual) Kota Magelang  kembali menyelenggarakan Mutual Coffe Break Part III, Kamis (27/8). Kegiatan ini menjadi wadah evaluasi dan sharing wali kelas dalam mendampingi para siswa-siswi. Dalam kesempatan kali ini, sekolah menghadirkan psikolog sebagai narasumber, Dr Riana Mashar, M. Si \"Pendidikan itu bagaikan landasan pesawat. Agar pesawat dapat terbang tinggi, maka harus dipacu dilandasan yang panjang. Begitulah pendidikan, kita harus melalui proses panjang agar menemukan formulasi terbaik,\"jelasnya dalam mengisi acara tersebut. Perempuan yang juga menjadi dosen di Universitas Ahmad Dahlan (UAD) Jogjakarta tersebut juga menyampaikan tentang bagaimana memahami karakter dan pola pendidikan berbasis online. Pasalnya, jika pendidik tidak peka dan sensitif tentang perkembangan anak, maka pembelajaran daring hanya bersifat tranfser of knowledge. \"Ada peran-peran pendidikan yang hilang, khususnya tentang karakter,\" pesannya. Dalam kesempatan ini, perempuan yang akrab disapa Riana memberikan model pendampingan anak dengan konsep Teaching Coaching. Nurul Fadhila, Wakil Kepala Bidang Penjaminan Mutu menyampaikan terimakasih kepada pembicara atas kesempatan ilmunya. Dengan metode Teaching Coaching, dipraktekkan langsung oleh para wali kelas semoga nanti bisa diterapkan kepada siswa sehingga mampu meningkatkan motivasi dan perkembangan belajar siswa. \"Alhamdulillah, sebanyak 17 peserta dari unsur wali kelas bisa mengikuti dan sharing beberapa waktu dalam mendampingi para siswa ditengah pandemi yang menjalankan pembelajaran daring,\"jelasnya. Diakhir acara, Wasi\\\'un,  kepala sekolah menegaskan bahwa pendidik harus lebih aktif dan sensitif. Sehingga peran mengantarkan pendidikan lebih maksimal meski tantangannya luar biasa.(hen)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: