Terbakar, Rumah Warga Tembarak Rusak Parah

Terbakar, Rumah Warga Tembarak Rusak Parah

MAGELANGEKSPRES.COM,TEMANGGUNG – Kebakaran kembali terjadi di wilayah Kabupaten Temanggung. Kali ini rumah milik Karso (50) di Dusun Bangsulan Desa Kemloko Kecamatan Tembarak yang rusak parah akibat dilalap si jago merah, kemarin. Kerusakan terparah pada bagian atap rumah, yang sebagian besarnya hancur lebur menjadi abu, setelah dihanguskan selamakurang lebih tiga puluh menit. Beruntung saat sijago merah membakar rumah korban,tidak ada keluarga korban yang sedang beraktivitas didalam rumah, sehingga tidak ada korban jiwa dalam kebakaran tersebut hanya saja keruian ditaksir mencapai Rp50 juta. “Tidak ada korban jiwa dalam bencana kebakaran tersebut, namun atap rumah milik korbanhancur. Untuk sementara ini keluarga korbanharus mengungsi ke rumah saudaranya,” terang Kepala Pelaksana Harian Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Temanggung Joko Prasetyono, kemarin. Berdasarkan laporan dari perangkat desa setempat, kebakaran yang meluluhlantakkan rumah korban yang berukuran 11x 7 meter tersebut terjadi sekitar pukul 10.20 WIB. Saat itu kelurga korban sudah berangkat beraktivitas ke sawah. “Korban ini adalah petani,jadi sejak pagi sudah beraktivitas ke sawah,” terangnya. Menurutnya, saat itu masyarakat yang berada di rumah sudah sempat membantu memadamkan api, namun karena minimnya alat pemadam kebakaran dan sumber mata air maka api dengan cepat membesar. “Api baru bisa dipadamkan setelah mobilpemadam kebakaran dan petugas serta dibantu masyarakat memadamkan api, sekitar 30menit api langsung bisa dipadamkan, dan tidak merembetke rumah yang lainnya,”katanya. Joko menuturkan, masyarakt dibantu Tim SAR BPBD Temanggung langsung membersihkan material sisa kebakaran. Namun karena parahnya kerusakan dibagian atap maka rumah milik korban untuk sementara inibelumbisa dihuni lagi. “Bantuan logistik sudah kami berikan, bantuan lainnya akan kami upayakan lagi,” katanya. Terkait dengan penyebab pasti kejadian kebakaran tersebut, sampai saat ini masih dalam penyelidikan petugas. Namun dugaan sementara kebakaran disebabkan konsleting listrik. “Dugaan sementara karena konsleting listrik, hanya bagian atap rumah saja yang terbakar,” katanya.(Set)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: