Jalan Sehat Alumni SMA Negeri 1 Purworejo Diwarnai Pesta Durian Kaligesing

Jalan Sehat Alumni SMA Negeri 1 Purworejo Diwarnai Pesta Durian Kaligesing

KIRAB DURIAN. Prosesi kirab durian mewarnai jalan sehat MG yang dirangkai dengan pesta durian di Desa Wisata Kaligono Kecamatan Kaligesing, kemarin.(foto : Eko Sutopo/Purworejo Ekspres)--magelang ekspres

PURWOREJO, MAGELANGEKSPRES.DISWAY.ID - Ratusan alumni lintas angkatan SMA Negeri 1 Purworejo yang tergabung dalam Paguyuban Muda Ganesha (MG) kompak melakukan jalan sehat di kawasan Desa Wisata Kaligono Kecamatan Kaligesing Kabupaten Purworejo, Minggu 12 Februari 2023 pagi.

Kegiatan yang dihelat untuk turut memeriahkan Hari Jadi ke-192 Kabupaten Purworejo itu berlangsung semarak dirangkai dengan pesta durian.

Event kali ini digagas oleh Ketua Umum MG Dwi Wahyu Atmaji MPA. Kebetulan pada hari yang sama Atmaji merayakan ulang tahun pernikahannya yang ke-32 bersama Endang Fanani, sesama MG.

Atmaji pun memanfaatkan momen tersebut untuk peluncuran buku “Menapak Jalan Meraih Masa Depan” yang ditulis oleh MG 80 serta pengukuhan pengurus alumni SMPN 2 (Kejora) angkatan 76.

Jadilah acara yang berlangsung di calon lokasi aula masjid yang didirikan oleh Atmaji itu makin meriah.

Sebelum pesta durian dimulai peserta diajak mengikuti semacam kirab gunungan durian yang diarak oleh 6 pemuda berkostum punggawa serta beberapa penari putri dengan kostum unik.

Ratusan durian pun diangkut menggunakan kereta dorong dan disajikan untuk seluruh peserta jalan sehat.

Kendati sebelumnya sudah disuguhi aneka kuliner serta makanan seperti gudeg dan bakso, pesta durian menjadi momen yang ditunggu.

Terbukti saat prosesi berlangsung peserta langsung menyantap ratusan durian yang disediakan. Sementara bagi mereka yang tidak menyukai durian, Atmaji menyediakan ratusan manggis dan kepel yang juga menjadi buah khas Kaligesing.

Ketua paguyuban Joging Muda Ganesha Joging Club Magic, Hermawan Wahyu Utomo, menyebut jalan sehat telah menjadi agenda rutin Jogging Club Magic dengan lokasi yang berbeda-beda untuk menjaga kesehatan melalui olahraga ringan sekaligus mendapat energi senang dan bahagia.

Menurutnya, jalan sehat kali ini istimewa karena diikuti peserta cukup banyak dan dirangkai dengan sejumlah event.

“Selain untuk turut memeriahkan Hari Jadi ke-192 Purworejo, hari ini kita turut memeriahkan sejumlah agenda yang digagas langsung oleh Ketua Umum MG,” sebutnya.
Sementara itu, Dwi Wahyu Atmaji menjelaskan bahwa pihaknya juga sekaligus memohon doa restu agar pembangunan masjid beserta Sarpras yang sedang dilakukan dapat berjalan lancar.

Pembangunan masjid yang mulai dilakukan bulan Maret tahun 2022 itu saat ini konstruksinya sudah 100 persen.

Adapun dari total rencana fasilitas pendukung dari de Atmaji Ecopark mencapai 40 persen.
“Rencananya masjid dan aula bisa selesai tahun ini dan bisa dimanfaatkan. Untuk aula di lantai satu ini bisa digunakan untuk kegiatan desa seperti silaturahmi maupun pertemuan warga dengan kapasitas lebih dari 200 orang. Sedangkan masjid di lantai dua bisa segera digunakan untuk ibadah,” jelas mantan sekretaris MenPAN-RB itu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: magelang ekspres