Hati-hati Melintas di Desa Larangan Bejen, Ada Jalan Ambles

 Hati-hati Melintas di Desa Larangan Bejen, Ada Jalan Ambles

MENINJAU. Anggota Polsek Bejen dan anggota Koramil setempat meninjau lokasi kejadian, Sabtu (18/2) malam.(Foto:dok Polres Temanggung)--magelang ekspres

TEMANGGUNG, MAGELANGEKSPRES.DISWAY.ID - Masyarakat yang akan melintas di jalan raya Bejen-Candiroto diimbau untuk berhati-hati. Terutama di Dusun Limbangan Desa Larangan Luwok Kecamatan Bejen, karena gorong-gorong di lokasi tersebut longsor, Sabtu 18 Februari 2023 malam.

Beruntung longsornya gorong-gorong tersebut belum membuat jalan raya ambles. Namun demikian untuk menjaga keselamatan pengguna jalan, petugas Polsek Bejen melakukan bukan tutup.

Kapolres Temanggung Polda Jateng AKBP Agus Puryadi melalui Kapolsek Bejen AKP Zainal Akrom mengatakan, gorong-gorong yang longsor mengakibatkan tanah di bawah jalan mengalami ambles sedalam sekitar 4 meter dan panjang 6 meter. Sehingga sangat rawan saat dilintasi kendaraan bermotor.

"Tepat di bawah jalan raya tanahnya sudah ambles sedalam 4 meter, kondisinya sangat membahayakan," terangnya, Minggu (19/2).

Ia menerangkan, bermula dari laporan warga sekira pukul 19.00 WIB, tentang adanya kejadian longsor, pihaknya beserta anggota melakukan pengecekan ke TKP yang merupakan Jalan Raya Provinsi tepatnya di Dusun Limbangan Desa Larangan Luwok Kecamatan Bejen Kabupaten Temanggung.

Lebih lanjut AKP Zainal mengungkapan atas kejadian tersebut anggota bersama masyarakat melakukan pengaturan dan pemasangan rambu-rambu jalan dan memberlakukan sistem buka tutup jalan. Hal tersebut dilakukan karena setengah badan apabila dilalui kendaraan muatan dikhawatirkan akan terjadi ambles.

"Kami sudah berkoordinasi dengan dinas terkait tentang kejadian tersebut dan anggota masih melakukan pengaturan di jalan guna menghindari kecelakaan maupun korban," lanjutnya.

Kapolsek juga mengimbau kepada masyarakat yang akan bepergian melewati Candiroto menuju Bejen untuk berhati-hati, dikarenakan apabila terjadi hujan dengan intensitas tinggi tidak menutup kemungkinan terjadi longsor susulan.

"Beruntung tidak ada korban dalam kejadian tersebut, patuhilah arahan dari petugas maupun rambu-rambu yang ada," katanya. (set)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: magelang ekspres