4 Hal yang Diperoleh Orang yang Rajin Tahajud Kata Ustadz Adi Hidayat
Ustadz Adi Hidayat--
MAGELANG EKSPRES - Ustadz Adi Hidayat memberikan nasehat bagi umat Islam agar senantiasa bangun malam kemudian mengerjakan shalat malam atau tahajud. Jangan pernah ditinggalkan karena menurut Ustadz Adi Hidayat, Allah Ta'ala menjanjikan 4 hal bagi hambanya yang biasa bangun malam kemudian mengerjakan shalat tahajud.
Ustadz Adi Hidayat mengungkapkan 4 hal yang dijanjikan Allah bagi orang yang sering bangun dan mengerjakan shalat tahajud adalah :
1. Akan dibimbing kariermu ke tempat kedudukan terbaik yang akan dimuliakan oleh orang lain.
Orang yang konsisten bangun malam dan mengerjakan shalat tahajud maka akan dibimbing kariermu ke tempat kedudukan terbaik yang orang lain memuliakan. Belum tentu semua orang respeck dengan jabatan kita. Maka ketika Allah sudah respek dengan kita tak ada yang mencegahnya untuk merendahkan kita. "Maka bangun malam bangun koneksitas dengan Allah maka Allah akan bimbing dengan cara terhormat dengan posisi terbaik dan semua orang akan hormat," paparnya.
2. Akan dibimbing menjalani kegiatannya dengan cara yang terbaik
3. Kalau ada persoalan akan diberikan solusi dengan cara terbaik
4. Kalau ada yang usil dengan jabatan kita, menjahili bahkan sampai ada yang menyingkirkan maka Allah akan menolong langsung tanpa perantara. Sebab ini fitrah menurut Al Qur'an bahwa semakin tinggi jabatan seseorang maka semakin banyak godaannya. "Jadi kalau ada orang yang menganggu dengan jabatan kita maka Allah akan menolong langsung tanpa perantara," jelas Ustadz Adi Hidayat.
Sementara itu, para ulama sepakat bahwa shalat malam lebih baik dari shalat sunnah di siang hari. shalat malam juga lebih baik dari shalat sunnah rawatib. Orang yang mengerjakan shalat malam dijamin masuk surga dan selamat dari adzab neraka.
Dalilnya dari Abu Hurairah, Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,
أَفْضَلُ الصِّيَامِ بَعْدَ شَهْرِ رَمَضَانَ شَهْرُ اللَّهِ الْمُحَرَّمُ وَأَفْضَلُ الصَّلَاةِ بَعْدَ الْفَرِيضَةِ صَلَاةُ اللَّيْلِ
“Sebaik-baik puasa setelah puasa Ramadhan adalah puasa pada bulan Allah –Muharram-. Sebaik-baik shalat setelah shalat wajib adalah shalat malam.” (HR. Muslim no. 1163).
Semoga Allah mudahkan kita menjadi orang-orang yang senantiasa bangun malam dan mengerjakan shalat tahajud dalam mengharapkan pahala dari Allah Ta’ala.(*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: magelang ekspres