Kunjungi Borobudur, Mahasiswa PMM3 Untidar Perdalam Pengetahuan Budaya Nusantara

 Kunjungi Borobudur, Mahasiswa PMM3 Untidar Perdalam Pengetahuan Budaya Nusantara

BERKUNJUNG. 31 Mahasiswa PMM didampingi Modul Nusantara yaitu Tholibah Mujtahidah, dan Ayunda Putri Nilasari berpose dengan latar kemegahan Candi Borobudur.-Istimewa-MAGELANG EKSPRES

MAGELANG, MAGELANG EKSPRES - Mahasiswa Inbound Pertukaran Mahasiswa Merdeka Tahun 2023 (PMM3) Universitas Tidar mengunjungi Candi Borobudur, Minggu (16/9). Kegiatan ini merupakan bagian dari Modul Nusantara PMM di Untidar.

“Kunjungan ini bertujuan memperluas wawasan mahasiswa, khususnya tentang budaya dan sejarah Indonesia khususnya yang ada di Magelang,” kata Pendamping PMM Untidar, Tholibah Mujtahidah.

Selain memperoleh wawasan yang mendalam tentang keragaman budaya Indonesia dan pentingnya menjaga warisan budaya bangsa. Mereka juga memiliki kesempatan untuk berinteraksi langsung dengan pengunjung yang lain, menjalani budaya tradisional, serta mendapatkan pemahaman yang lebih baik tentang hubungan antara budaya.

BACA JUGA:Pemkot Magelang Minta LPPM Untidar Ukur Keberhasilan Program Rodanya Mas Bagia

Sejumlah 31 Mahasiswa PMM yang mengikuti tur tersebut didampingi dua dosen Modul Nusantara yaitu Tholibah Mujtahidah dan Ayunda Putri Nilasari.

Tur ini memungkinkan mahasiswa untuk menggali lebih dalam mengenai makna, sejarah, dan arsitektur megah Candi Borobudur.

Kunjungan ini menjadi salah satu momen berharga dalam perkembangan akademis mahasiswa PMM dan menjadi bagian penting dari program Modul Nusantara.

“Semangat dan semakin tingginya rasa cinta mereka terhadap budaya Nusantara diharapkan akan membantu menciptakan pemimpin masa depan yang berkomitmen untuk melestarikan dan mempromosikan kekayaan budaya bangsa,” tambahnya.

Selain Candi Borobudur, mahasiswa PMM juga berkesempatan mengunjungi berbagai tempat menarik di sekitarnya, seperti Museum Candi Borobudur, Pasar UMKM, dan Bukit Rhema.

BACA JUGA:Menuju Desa Wirausaha, Mahasiswa Untidar Dirikan Sanggar Abyakta di Desa Genito

Kunjungan ke tiga tempat ini bukan hanya perjalanan fisik, tetapi juga perjalanan mendalam ke budaya dan sejarah Indonesia yang kaya.

Mahasiswa PMM membawa pulang tidak hanya pengetahuan baru, tetapi juga pengalaman berharga yang akan membentuk pandangan mereka tentang peran penting pelestarian budaya dalam manajemen masa depan.

Uut Ravita Sihombing, mahasiswa PMM dari Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan Komputer Royal Kisaran, Sumatera Utara mengungkapkan kunjungan ke daerah Borobudur ini menambah pengalamannya tentang budaya Indonesia.

"Kegiatan ini benar-benar memperkaya pemahaman saya tentang warisan budaya Indonesia. Saya merasa terinspirasi oleh keindahan dan sejarah yang terkandung dalam Candi Borobudur, dan ini membuat saya semakin bertekad untuk turut serta dalam menjaga dan mempromosikan kekayaan budaya kita," tuturnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: magelang ekspres