Tektok Ke Gunung Andong? Jangan Langsung Pulang, 4 Rekomendasi Destinasi Ini Bikin Liburanmu Jadi Lebih Mantap

Tektok Ke Gunung Andong? Jangan Langsung Pulang, 4 Rekomendasi Destinasi Ini Bikin Liburanmu Jadi Lebih Mantap

Air terjun Seloprojo, yang juga dikenal sebagai air terjun Sumuran, terletak di Desa Seloprojo, Kecamatan Ngablak, Kabupaten Magelang.-@ichamarethaa-instagram

Setelah tektok menikmati keindahan Gunung Andong, Banyu Langit Agro Park dan Kolam Renang adalah pilhan destinasi unik yang layak di kunjungi selanjutnya.

Wisata kolam renang ini sangat cocok untuk keluarga dan anak-anak, terutama pada akhir pekan. Banyu Langit Grabag menawarkan pemandangan alam yang indah dan menarik.

Dari sini, pengunjung dapat menikmati pemandangan tiga gunung sekaligus, termasuk Gunung Telomoyo dan Gunung Andong.

Selain pemandangan yang memukau, pengunjung juga akan menemukan berbagai fasilitas lengkap dengan tiket masuk yang terjangkau, hanya Rp 10.000 per orang.

Ada empat kolam renang, dua perosotan air, air terjun buatan, serta penyewaan skuter, wahana berkemah, kolam ikan, dan berbagai permainan anak seperti istana balon, melukis, dan lainnya di Banyu Langit Agro Park.

Jika tertarik untuk menikmati keseruan dan kesegaran air serta wahana uniknya, lokasinya berada di Janggelan, Kleteran, Kecamatan Grabag, Kabupaten Magelang.

4. Senja Pagi Cafe

BACA JUGA:Kafe Senja Pagi, Tawarkan Sunrise Breakfast Sambil Menikmati View Tujuh Gunung di Magelang


Senja Pagi Cafe terletak di Jalan Grabag, Kopeng, Kecamatan Ngablak, Kabupaten Magelang.-@senjapagi_Id-instagram

Senja Pagi Cafe terletak di Jalan Grabag, Kopeng, Kecamatan Ngablak, Kabupaten Magelang.

Setelah menikmati matahari terbit di Gunung Telomoyo, Anda dapat singgah di Senja Pagi Cafe untuk menikmati beragam hidangan dan minuman yang lezat.

Cafe ini memiliki area yang luas, terdiri dari bagian dalam dan luar ruangan, serta memiliki atap terbuka (rooftop) yang sempurna untuk berkumpul bersama keluarga dan teman-teman.

Di sini, Anda dapat menikmati pemandangan yang memukau, termasuk hamparan sawah dan pegunungan hijau yang indah.

Senja Pagi Cafe juga dilengkapi dengan fasilitas lengkap dan menyediakan banyak spot foto yang menarik dengan latar belakang gunung yang spektakuler.

Itulah 4 rekomendasi destinasi menarik di kunjungi setelah tektok Gunung Andong Magelang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: magelang ekspres