Magelang Bukan Kota Tertua Nomor 2 di Indonesia, Ternyata Ada yang Lebih Senior
Magelang Bukan Kota Tertua Nomor 2 di Indonesia, Ternyata Ada yang Lebih Senior--
Salatiga memiliki empat kecamatan dan 23 kelurahan. Kota ini memiliki luas wilayah sebesar 57,36 kilometer persegi serta jumlah penduduk mencapai 186.859 jiwa dengan kepadatan penduduk sebesar 3.257 jiwa per kilometer persegi.
Kota Salatiga merayakan hari jadinya setiap tanggal 24 Juli. Dari tahun 750 Masehi hingga saat ini, Salatiga telah berusia 1269 tahun.
BACA JUGA:Sensasi Wisata Kedung Kayang, Air Terjun Alami yang Memiliki Pemandangan Eksotis
3. Kediri
Kota Kediri--
Dilaporkan oleh situs web Pemerintah Kota Kediri, Kota Kediri Jawa Timur didirikan pada tanggal 27 Juli 879. Oleh karena itu, pada tahun 2023, Kota Kediri akan berusia 1142 tahun.
Penemuan artefak arkeologi pada tahun 2007 menunjukkan bahwa daerah sekitar Kediri menjadi lokasi Kerajaan Kediri, sebuah kerajaan Hindu pada abad ke-11.
Asal usul Kediri sebagai pemukiman perkotaan dimulai ketika Airlangga memindahkan pusat pemerintahan kerajaannya dari Kahuripan ke Dahanapura, sesuai dengan Serat Calon Arang.
Dahanapura (Kota Api) kemudian lebih dikenal sebagai Daha. Setelah kematian Raja Airlangga, wilayah Medang dibagi menjadi dua, yaitu Panjalu di barat dan Janggala di timur.
4. Magelang
Kota Magelang--
Kota Magelang berdiri pada tanggal 11 April 907 berdasarkan Prasasti Mantyasih. Pada tahun 2023 ini Kota Magelang merayakan hari jadi ke-1117.
Padahal jika dihitung sejak tanggal berdirinya, mestinya kota seluas 18,54 kilometer persegi ini berusia 1.116 tahun.
Usut punya usut, ternyata ada kekeliruan ketika peringatan hari jadi pada sekitar tahun 1986-1990. Namun kekeliruan itu tetap dibiarkan hingga saat ini.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: