4 Rekomendasi Glamping di Kaki Gunung Merapi Yogyakarta, Viewnya Indah Harga 200 Ribuan
4 Rekomendasi Glamping di Kaki Gunung Merapi Yogyakarta, Viewnya Indah Harga 200 Ribuan -Baron Sani-Tangkapan layar Google Maps
MAGELANGEKSPRES -- Ingin bermalam di Jogja yang menyatu dengan alam dan harganya murah? Tapi tidak tau di mana tempatnya? Yuk simak ulasan di bawah ini! Magelang Ekspres sudah merangkum 4 tempat glamour camping area kaki Gunung Merapi, Yogyakarta yang harganya 200 ribuan.
Glamour camping atau glamping memang menjadi destinasi bermalam yang cukup oke dan praktis.
Kebanyakan glamping ini letaknya menyatu dengan alam, sehingga selain menginap pengunjung juga dapat menikmati pesona alam sekitarnya. Menginap akan terasa lebih syahdu dan menyenangkan.
Di Yogjakarta sendiri, banyak terdapat wisata alam yang sayang jika tidak menginap di sana.
Namun, di Kota Istimewa ini banyak juga terdapat penginapan yang bisa memanjakan pengunjung yang bermalam di sana, salah satunya adalah glamping.
Tidak usah khawatir, di Jogja pun nyatanya banyak glamping dengan harga yang ramah di kantong yaitu sekitar Rp200 ribu-an. Fasilitasnya pun terbilang worth it. Selain itu, pemandangan yang disuguhkan juga tidak main-main.
BACA JUGA:Rasakan Sensasi Glamping di Mangli Skyview, Panorama Indah Cocok untuk Healing
Di mana saja itu?
1. Pallatina Glamping
Foto Pallatina Glamping-Rina Tri Lestari-Tangkapan layar Google Maps
Kamu yang ingin glamping di Jogja, boleh banget mencoba di sini. Pallatina Glamping terletak di kaki Gunung Merapi, tepatnya di Jalan Kinahrejo Tangkisan, Petung, Kepuharjo, Kec. Cangkringan, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta.
Glamping ini menawarkan pemandangan alam yang indah dengan view megahnya Gunung Merapi. Udaranya pun sejuk dan membuat betah berlama-lama di sana.
Glamping ini bisa dibooking dengan harga mulai dari Rp434.600 per dua orang, jadi per orangnya bisa menyiapkan budget sebesar Rp217.300 saja.
Tempatnya luas, fasilitasnya pun lengkap. Kamu akan merasakan sensasi menginap ala resort dengan alam terbuka.
Terdapat tiga tipe di sini, yaitu standart, VIP, dan luxury.
Untuk tipe standar, fasilitasnya berupa perlengkapan tidur, stop kontak, dan kamar mandi bersama.
Tipe VIP mendapatkan fasilitas mewah berupa perabotan, pendingin ruangan, colokan, televisi, teko, satu set kopi / teh, lemari, dan kamar mandi khusus.
Sementara itu, fasilitas tipe Luxury hampir sama dengan tipe VIP, hanya saja kamar mandinya khusus alias kamar mandi pribadi dengan water heater.
2. D'Kaliurang Resort
Foto D'Kaliurang Resort-D'Kaliurang Resort & Convention-Tangkapan layar Google Maps
D’Kaliurang Resort mempunyai kamar dengan konsep glamping unik yang cocok menjadi tempat staycationmu bersama keluarga.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: