Emang Boleh Menikmati Sajian Lezat dengan View Merapi dan Merbabu Seindah Ini?

Emang Boleh Menikmati Sajian Lezat dengan View Merapi dan Merbabu Seindah Ini?

Cafe Langit Pitu di Kecamatan Selo, Boyolali yang menjadi resto tertinggi bisa lihat dua gunung sekaligus-kisahfoto.com-

MAGELANGEKSPRES -- Destinasi bengkel perut ini bisa memberikan dua nuansa positif bagi setiap pengunjungnya. Namanya adalah Restoran Langit Pitu. Resto yang berada di Boyolali tersebut siap memberikan kesan eksotis pemandangan dan rasa yang lezat tentunya.

Restoran Langit Pitu ini berada di Desa Samiran, Kecamatan Selo, Kabupaten Boyolali. Restoran ini menjadi resto tertinggi lho.

Tidak hanya itu, di atas restoran kamu bisa melihat suasana asri hijau lladang-ladang dan lahan pertanian.

Restoran ini menawarkan pengalaman makan yang menyenangkan sambil menikmati pemandangan Gunung Merapi di seberang selatan.

BACA JUGA: 5 Rekomendasi Glamping View Gunung Sumbing, Harga Worth It Fasilitasnya Pun Elite

BACA JUGA:Linggarjati Joglo, Penginapan Glamping Unik di Magelang Dengan Konsep Rumah Joglo

Restoran ini memiliki empat tingkat, termasuk lantai parkir.

Lantai dua memiliki gedung utama dengan konsep indoor, sedangkan lantai tiga memiliki bangunan semi outdoor.

Lalu di lantai teratas atau lantai empat pengunjung akan mendapatkan pengalaman makan full outdoor.

Restoran ini dibuka setiap hari dari pukul 08.00 hingga 20.00 WIB, sehingga cocok untuk semua kalangan yang ingin menikmati suasana yang asyik, nyaman, dan terjangkau.

BACA JUGA:Cara Membuat Jajanan Odeng Kuah Korea, Dijamin Enak dan Bikin Nagih

Restoran ini diberi nama Langit Pitu karena terletak di daerah dataran tinggi. Hal itu sesuai dengan cita-cita manajemen Langit Pitu yang memiliki impian setinggi mungkin.

Tempat ini menarik untuk dikunjungi bersama keluarga atau teman untuk bersantai.

Selain menikmati hidangan khas di restoran ini, pengunjung juga dapat menikmati pemandangan indah di Boyolali.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: