Pesona Curug Delimas Girimulyo, Wisata dengan Kesegaran Air Terjun yang Recommended Dikunjungi

Pesona Curug Delimas Girimulyo, Wisata dengan Kesegaran Air Terjun yang Recommended Dikunjungi

Curug Delimas--INSTAGRAM

MAGELANGEKSPRES -- Jika kamu mencari wisata bernuansa alam yang sejuk di Magelang, wisata Curug Delimas ini bisa jadi pilihan dan patut dicoba. 

Berlokasi di Delimas, Desa Girimulyo, Kecamatan Windusari, Kabupaten Magelang. Dari pusat Kecamatan Windusari akan memakan waktu perjalanan sekitar 25 menit untuk sampai ke Curug Delimas.

Dari tempat parkir kam harus berjalan kaki sekitar 15 menit untuk sampai ke lokasi Curug Delimas ini. 

BACA JUGA:Tersembunyi di Tengah Hutan Pinus, Pesona Air Terjun Goa Slandak di Lereng Merbabu yang Menghipnotis Mata

Curug Delimas ini masih alami karena berada di lereng Gunung Sumbing. Jadi curug ini cocok untuk kamu yang suka mengeksplor wisata alam tersembunyi.

Curug Delimas memiliki pemandangan alam yang menakjubkan dan tentunya memanjakan mata. Selain pemandangan yang menakjubkan, udara di sekitar curug yang sejuk dan menyegarkan.

Keindahan yang tersaji di Curug Delimas ini menawarkan pesona kawasan tanaman hijau yang sangat mengagumkan. 

Curug ini memiliki ketinggian sekitar 50-60 meter di bagian utara, sedangkan tinggi bagian utara 40-50 meter.

Untuk kamu yang ingin menikmati keindahan curug ini akan dikenakan biaya tiket masuk sebesar Rp 3.000 per orang, murah bukan. Untuk kamu yang menggunakan motor akan dikenakan biaya parkir Rp 2.000 dan untuk mobil Rp 5.000 saja.

BACA JUGA:Pesona Air Terjun Sumuran Seloprojo yang Tersembunyi di Kali Gunung Telomoyo

Curug Delimas ini memiliki sumber mata air alami langsung dari lereng Gunung Merapi yang pastinya sangat segar.

Kamu bisa menikmati kesegaran air curug ini dengan berenang atau sekedar hanya bermain air di sekitar curug.

Namun kamu harus tetap berhati-hati karena  terdapat bebatuan yang cukup licin di sekitar sana.

Wisata ini tak hanya menawarkan keindahan curug, namun juga terdapat spot-spot foto yang cocok untuk memperindah feeds instagram kamu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: