Sambut Libur Natal Dan Tahun Baru 2023 di Bukit Bejagan Jepara, Keindahan Alam Yang Membuat Mata Berkaca-Kaca
![Sambut Libur Natal Dan Tahun Baru 2023 di Bukit Bejagan Jepara, Keindahan Alam Yang Membuat Mata Berkaca-Kaca](https://magelangekspres.disway.id/upload/c24b52255a651a3a571c7b2c4f1344a5.jpeg)
Keindahan alam yang dapat disaksikan dari Bukit Bejagan di Jepara-bukit_bejagan-Tangkapan Layar Instagram
Daya tarik yang dimiliki Bukit Bejagan adalah panorama perbukitan yang dapat memanjakan mata dan membuat rileks pikiran kita.
Puncak bukit yang memiliki ketinggian mencapai 1430 mdpl ini, dapat Anda daki dengan waktu yang cukup panjang dengan berjalan kaki dan lumayan melelahkan.
Akan tetapi rasa lelah tersebut akan terbayar lunas setelah Anda menginjak kaki di puncak bukit ini atau dapat dikatakan puncak Candi Angin.
Pemandangan yang begitu cantik serta keindahan Gunung Muria terlihat begitu hijau dan membentang luas.
BACA JUGA:Pesona Curug Surodipo, Wisata Curug Temanggung yang Selain Indah Juga Menyimpan Kisah Sejarah
Wisata bukit ini juga menyajikan fasilitas berupa spot foto untuk Anda nikmati.
Seperti rumah pohon kecil dan jemabatan gantung yang menakjubkan mampu dimanfaatkan untuk mengabadikan momen cantik Anda.
Pemandangan hijau di atas bukit bejagan di jepara-bukit_bejagan-Tangkapan Layar Instagram
Dengan beackground alam yang indah ini dapat membuat pengalaman liburan akhir tahun Anda tak akan terlupakan.
Selain itu, bukit ini juga menyediakan lahan untuk Anda berkemah atau camping merayakan malam tahun baru di atas puncak.
Dengan suasana perbukitan yang masih alami, Anda bisa mendirikan tenda di bukit dan merasakan kebersamaan dengan alam saat malam tahun baru atau malam natal.
Anda juga dapat menikmati suara alam dan hewan-hewan malam sambil membuat api unggun dan memanggang barbeque.
Pasti akan menambah liburan akhir tahun Anda menjadi menyenangkan.
Jangan takut dan khawatir jika Anda merasa haus dan lapar.
Bukit ini juga menyediakan warung di atas bukit untuk memastikan kebutuhan kuliner Anda.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: