Sagara View Of Karangbolong Wisata Baru Di Kebumen Yang Tiketnya Kantong Pelajar Banget!

Sagara View Of Karangbolong Wisata Baru Di Kebumen Yang Tiketnya Kantong Pelajar Banget!

selfie dengan view di atas segara view of karangbolong--GOOGLE

MAGELANGEKSPRES-- Wisata Alam Sagara View Of Karangbolong di Kebumen, sebelumnya dikenal sebagai Wisata Alam Bukit Hud menawarkan pemandangan indah dari ketinggian dari pantai selatan hingga samudera biru.

Tempat ini berada di kawasan pantai Karangbolong yang ada di kebumen

Tempat wisata ini berada di atas bukit yang menyajikan pemandangan laut yang mempesona.

Sagara View memiliki banyak fasilitas baru yang akan membuat pengunjung ingin berada di tempat ini lebih lama. 


ramainya pengunjung di segara view of karangbolong--GOOGLE

BACA JUGA:3 Rekomendasi Cafe Estetik Ala Eropa di Magelang yang Mempesona, Jadi Tempat Nongkrong Asik Tiada Duanya

Datang ketika sunrise untuk mendapatkan pemandangan terbaik.

Lokasi detailnya di Desa Karang Bolong, Kecamatan Buayan, Kabupaten Kebumen, Jawa Tengah.

Untuk menuju Sagara View, kalian harus melewati ke Jalan Deandles, yang sama dengan ketika kalian pergi ke Pantai Karang Bolong Kebumen.

Setelah melewati Alun-Alun Karangbolong, beloklah ke kanan di pertigaan jalan.

Setelah melewati sebuah gapura dengan tulisan "Sagara View", lanjutkan perjalanan kalian.

Setelah beberapa ratus meter, kalian akan menemukan loket tiket masuk, dan kemudian kalian hanya perlu meneruskan perjalanan menuju Sagara View.

Meskipun jalannya menanjak dan berkelok-kelok, jalannya tetap mulus dan cukup lebar.


view sunrise di atas segara view of karangbolong--GOOGLE

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: