Curug Bayan: Air Terjun Penuh Daya Tarik di Banyumas, Cocok Jadi Rekomendasi Libur Tahun Baru 2024
Curug Bayan: Air Terjun Penuh Daya Tarik di Banyumas, Cocok Jadi Rekomendasi Libur Tahun Baru 2024 -Dede Anto Sapnudin-Tangkapan layar Google maps
Selain itu, ada banyak daya tarik lain dari wisata Curug Bayan ini. Berikut ini adalah daya tarik wisata Curug Bayan yang dirangkum oleh Magelang Ekspres:
Aliran Airnya Pendek Tapi Menyegarkan
Sebenarnya, aliran air terjun di Curug Bayan tidak terlalu tinggi.
Banyak pula bebatuan di sekitar curug yang membuat aliran airnya bertingkat.
Meskipun begitu, Curug Bayan mempunyai suasana yang sejuk dan air yang dingin, sehingga dapat memberikan kesegaran setelah penat beraktivitas.
Pengunjung yang pun pastinya bisa makin menikmati keseruan Curug Bayan dengan berenang di bawahnya.
Aliran air terjun yang tidak tinggi dan dibawahnya membentuk kolam yang aman untuk berenang, airnya jernih dan dingin membuat sensasi tersendiri.
Namun, pengunjung diharapkan tetap waspada saat bermain air ya!
BACA JUGA:Melihat Keindahan Curug Delimas, Wisata Air Terjun di Magelang dengan Udara Segar dan Air yang Sejuk
Biaya Tiket Masuk Murah
Untuk berkunjung ke Curug Bayan, pengunjung akan dikenai biaya masuk yang tergolong murah, yaitu Rp5.000.
Dengan membayar biaya semurah itu, pengunjung dapat menikmati kesegaran air terjun Curug Bayan bersama pesona wisatanya dan fasilitasnya.
Rute Perjalanannya Mudah Diakses
Curug Bayan dapat ditempuh dari pusat Banyumas dengan jarak tempuh sekitar 13,6 kilometer yang mana memerlukan waktu sekitar 20 menit.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: