Wisata Kopeng Ada Air Terjun hingga Waterboom! Umbul Songo Jadi Wisata Alam Menarik untuk Liburan Akhir Pekan

Wisata Kopeng Ada Air Terjun hingga Waterboom! Umbul Songo Jadi Wisata Alam Menarik untuk Liburan Akhir Pekan

Ada Air Terjun hingga Waterboom! Umbul Songo Jadi Wisata Alam Menarik-@wisataumbul9-Instagram

MAGELANGEKSPRES -- Hanya di Umbul Songo yang ada air terjun dan waterboom nya di Kopeng! Cocok untuk tempat liburan akhir pekan sambil wisata alam.

Destinasi wisata alam selalu membawa penyegaran mata dan batin melalui panorama terbaiknya.

Hal ini seperti yang terasa pada wisata alam Umbul Songo di Desa Kopeng dengan daya tarik khasnya.

Rekomendasi wisata Umbul Songo terkenal pada pemandian kolam renang atau waterboom dengan air terjun yang mengesankan.

BACA JUGA:Wisata Jogja Di Tengah Hamparan Sawah, Inilah Daya Tarik Wisata Ledok Sambi Cocok di Kunjungi di Akhir Pekan

Keberadaan air terjun yang satu lokasi dengan waterboom ini menjadi daya tarik tersendiri yang berbeda dengan lainnya.

Berlokasi ditengah-tengah hutan pinus turut serta membuat Umbul Songo terasa rimbun yang menentramkan.

Terlebih tempat liburan ini berkawasan di Taman Nasional Gunung Merbabu.

Diapit oleh Gunung Telomoyo, Gunung Andong, serta Gunung Merbabu sehingga memberikan sensasi sejuk tersendiri.

Hal ini juga dikarenakan ketinggiannya yang berada pada 1450 mdpl.

BACA JUGA:Cuma Rp 10 Ribu! Taman Edukasi Adimulyo Banyak Koleksi Hewan Reptil yang Langka

Karenanya kolam renang ini bersumber dari mata air Gunung Merbabu yang begitu jernih.

Seperti yang dikatakan Suramin seorang Pemandu Wisata Umbul Songo di Desa Kopeng pada Youtube ZU Explorer.

"Kalau disini itu ada wahana kolam renangnya dan air terjun. Sumber airnya (kolam renang) itu alami langsung dari Gunung," ujar Suramin.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: