Tempat Healing Baru Bukit Grenden di Magelang Yang Menyuguhkan Hamparan Pohon Pinus Yang Indah
Bukit Grenden, wisata alam yang berada di Magelang yang menyuguhkan pemandangan hamparan pohon pinus yang indah -@pesona_alam_grenden-screenshot instagram
Bukit Grenden ini menawarkan pemandangan alam berupa hamparan pohon pinus yang luas dan indah.
Di tempat wisata ini wisatawan bisa menikmati berbagai pemandangan alam yang tersaji seperti pepohonan yang hijau dan rindang.
BACA JUGA:Wisata Tersembunyi di Magelang, Bukit Sukorini Windusari Masih Simpan Keindahan Alamnya Hingga Kini!
Tempat wisata ini juga menawarkan aktivitas berkemah yang dilakukan di area perkemahan yang tersedia.
Wisatawan dapat melakukan aktivitas perkemahan di Bukit Grenden ini untuk menikmati bagaimana rasanya tinggal di area perbukitan.
Selain itu, pengunjung juga dapat menikmati pemandangan alam Gunung Merbabu yang penuh pesona di tempat ini.
Terdapat juga berbagai macam spot foto yang menarik dan estetik yang bisa digunakan para pengunjung.
Salah satu spot foto yang cukup populer dan unik yang ada di wisata Bukit Grenden ini yaitu spot foto rumah terbalik.
Kemudian ada juga spot foto lainnya seperti ayunan, becak, bulan sabit, rumah kurcaci, rumah pohon, dan masih banyak lagi.
Dengan adanya spot foto yang beraneka ragam yang disuguhkan di tempat ini membuat para pengunjung yang datang tidak merasa bosan.
Apalagi beberapa spot foto yang ada di tempat ini juga memiliki latar belakang pemandangan yang indah seperti Gunung Merbabu.
Wisatawan bisa mengeksplorasi dan menggunakan berbagai macam spot foto yang tersedia di tempat ini selain hanya menikmati pemandangannya saja.
Di wisata alam ini juga sudah terdapat fasilitas umum yang bisa digunakan para pengunjung seperti toilet, mushola, dan juga aliran listrik.
Jam buka dari tempat wisata Bukit Grenden ini yaitu mulai pukul 06.00 - 18.00 WIB setiap harinya dari Senin-Minggu.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: