Teras Can Can: Nyeblak di Tempat yang Nyaman dan Suasana Asri dengan Banyak Varian Seblak di Magelang

Teras Can Can: Nyeblak di Tempat yang Nyaman dan Suasana Asri dengan Banyak Varian Seblak di Magelang

Nyeblak di Teras Can Can yang memiliki varian menu seblak yang banyak dengan tempat yang nyaman dan suasana yang asri-@magelang_eat dan @magelang_info-screenshot instagram

MAGELANGEKSPRES — Teras Can Can tawarkan sensasi nyeblak di tempat yang nyaman dengan suasana yang asri di Magelang.

Teras Can Can ini juga menyediakan menu Seblak yang bervariasi yang sudah pasti lezat dan nikmat.

Menu seblak yang tersedia di tempat ini diantaranya yaitu seblak original, seblak bakso, seblak sosis, seblak jamur, seblak ceker, seblak balungan, seblak suki/seafood, seblak komplit, dan seblak ayam.

BACA JUGA:Seblak Teras Can Can Mungkid, Kulineran Homey dan Harga Rp10 Ribu Sudah Termasuk Minum untuk Hari Khusus

Menu seblak yang tersedia di tempat ini dijual dengan harga yang terjangkau mulai dari Rp 10-18 ribu saja.

Menu seblak yang ada di tempat ini juga memiliki beberapa tingkat kepedasan mulai dari level 1-5.

Selain menyajikan menu seblak yang bisa memilih sendiri tingkat kepedasannya, di tempat ini juga menyajikan menu lainnya yang tak kalah lezat.

Menu-menu tersebut diantaranya seperti ayam sambal matah, ayam saus lava, ayam geprek dan nasi goreng yang dibandrol dengan harga Rp 15 ribu.

BACA JUGA:Balana Kitchen and Coffee, Hidden Gem Resto di Sekitar Candi Borobudur, Cobain Yuk Menu Western-nya

Terdapat juga menu mie seperti, indomie rebus/ goreng, indomie + telur, indomie geprek original, indomie geprek keju, indomie geprek topping, bihun goreng biasa/spesial, mie telur goreng biasa/spesial, yang dibandrol mulai Rp 6-15 ribu.

Ada juga menu minuman yang disajikan seperti dalgona, sweet milk, fresh milk, soda gembira, teh es/panas, jeruk es/panas jeruk nipis es/panas, lemon tea es/panas, mojito framboise, lemon squash, nutrisari, kopi es/panas, dan susu es/panas.

Menu minuman yang disajikan di tempat ini dibandrol mulai harga Rp 3-10 ribu saja, dengan begitu pengunjung sudah bisa menikmati menu minuman yang menyegarkan.

Yang terakhir, di Teras Can Can ini juga menyajikan menu camilan seperti kentang goreng, pisang goreng crispy, nugget, jamur crispy, onion rings, dan mendoan yang dibandrol mulai harga Rp 5-10 ribu.

BACA JUGA:Nyeblak Kuy! Ini Dia 3 Tempat Nyeblak di Magelang, Ngga Kalah Enak Dari Seblak Bandung!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: