Dongkrak Partisipasi Pemilih, KPU Kabupaten Magelang Gelar Lomba Selfi di TPS
UNIK. KPU Kabupaten Magelang menyediakan foto booth dan dilombakan untuk warga yang telah menyuarakkan hak pilihnya di TPS-IST-MAGELANG EKSPRES
MUNGKID, MAGELANGEKSPRES.COM - KPU Kabupaten Magelang memiliki inovasi yang untuk meningkatkan partisipasi pemilih di Pilkada 2024 ini.
Salah satunya dengan mengadakan lomba selfie bagi warga Kabupaten Magelang yang telah melakukan pencoblosan, Rabu (27/11).
Tidak tanggung-tanggung lomba selfie berhadiah 10 logam mulia bagi 10 pemenang yang beruntung.
BACA JUGA:Sosialisasi KPU Kabupaten Magelang Terus Digelar Hingga H-4 Pilkada, Demi Menjaga Hak Pilih Warga
Harga 1 logam mulia berkisar Rp1 juta.
“Dari 2.011 TPS sudah disediakan foto booth yang ditempatkan di luar TPS, bgai untuk warga melakukan foto selfie ini," kata Komisioner KPU Kabupaten Magelang, Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat dan SDM, Yohanes Bagyo Harsono seusai meninjau TPS di Kantor KPU Kabupaten Magelang, Selasa (26/11) malam.
Lomba ini diadakan untuk mempertahankan partisipasi pemilih di Pemilu 2024 kemarin yang mencapai 90,1%.
BACA JUGA:Ini Cara KPU Kabupaten Magelang Pertahankan Partisipasi Pemilih Pilkada 2024
BACA JUGA:Bawaslu Kabupaten Magelang Minta KPU Siapkan Skenario Listrik Mati
“Pilkada sebelumnya tahun 2018 dan sebelum-belumnya tidak ada sejarah di Kabupaten Magelang angka partisipasi pemilih di atas 80 persen. Terakhir 2018 hanya mencapai 79 persen, kita berharap Pak Pj menyampaikan Pilkada 2024 sama dengan pemilu 90,1 persen," ujar Bagyo.
Lomba foto selfie ini diharapkan bisa meningkatkan jumlah warga untuk menggunakan hak pilihnya.
"Di dalam TPS pemilih tidak boleh membawa handphone. Setelah memilih baru melakukan foto. Daripada foto untuk pribadi ini bisa diikutkan lomba dan ada hadianya juga. Tapi ingat dikirimkan ke medsos KPU fotonya," jelas Bagyo.
BACA JUGA:Kirab Pemilu, Sarana KPU Dongkrak Partisipasi Pemilih di Kabupaten Magelang
BACA JUGA:Safety! JNE Dipercaya Jadi Perusahaan Ekspedisi Kirimkan Logistik Pilkada di Tiga Daerah Ini
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: magelang ekspres