Dukung Program Nasional, Panen Jagung di Wonosobo Capai 20 Ton

PANEN. Pemkab dan Polres Wonosobo gelar panen raya jagung serentak kuartal II tahun 2025 di Desa Jlamprang, Kabupaten Wonosobo.-AGUS SUPRIYADI-WONOSOBO EKSPRES
WONOSOBO, MAGELANGEKSPRES.ID - Pemkab dan Polres Wonosobo gelar panen raya jagung serentak kuartal II tahun 2025 di Desa Jlamprang, Kabupaten Wonosobo, belum lama ini.
Kegiatan ini merupakan bagian dari pelaksanaan program strategis nasional, yang digelar serentak di seluruh wilayah Indonesia melalui sambungan virtual.
Panen ini, juga menjadi bagian dari panen raya jagung serentak kuartal II tahun 2025 secara nasional oleh Polri yang dipusatkan di Provinsi Kalimantan Barat, serta dihadiri langsung oleh Presiden RI Prabowo Subianto, Kapolri, dan sejumlah menteri terkait.
BACA JUGA:Dukung Ketahanan Pangan, Wartawan dan Forkompimda Wonosobo Tanam Talas di Gunung Cilik
Wakil Bupati Wonosobo, Amir Husein, mengapresiasi langkah Polres dalam mendorong ketahanan pangan.
Menurutnya, sinergi lintas sektor seperti ini memberikandampak nyata terhadap kesejahteraan masyarakat.
"Ini membuktikan bahwa ketahanan pangan adalah tanggungjawab bersama, bukan hanya milik dinas pertanian. Kolaborasi seperti ini perlu terus diperluas," ujarnya.
BACA JUGA:Dukung Ketahanan Pangan, Polres Wonosobo Tebar 57 Kg Bibit Jagung
Lebih lanjut, Husein berharap kegiatan ini menjadi tonggak semangat untuk terus mengembangkan sektor pertanianyang mandiri dan berkelanjutan di Kabupaten Wonosobo.
Juga menjadi bukti nyata kolaborasi antara petani, Pemerintah Daerah, Jajaran Polres dan seluruh pihak terkait.
“Panen ini bukan sekadar simbolis, tetapi wujud nyatasinergi dalam menjaga ketahanan pangan dan memperkuatekonomi lokal,” tegasnya.
BACA JUGA:Asta Cita Presiden, Polres Wonosobo Bentuk Gugus Tugas Ketahanan Pangan
Sementara itu, Kapolres Wonosobo AKBP AKBP M Kasim Akbar Bantilan, menyampaikan panen raya ini bukan hanya menjadi simbol keberhasilan pertanian lokal, tetapi juga wujud nyata kontribusi Polri dalam mendukungketahanan pangam nasional.
"Kami ingin menunjukkan bahwa Polri tidak hanya bertugasdalam penegakan hukum, tetapi juga hadir dalam menjaga stabilitas ekonomi dan mendukung ketahanan pangan," katanya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: wonosobo ekspres