TMC Polres Purworejo Resmi Beroperasi, 11 Kamera CCTV Pantau Lalu Lintas 24 Jam
OPERATOR TMC. Sejumlah petugas berada di Ruang operator TMC Satlantas Polres Purworejo-EKO SUTOPO-PURWOREJO EKSPRES
PURWOREJO, MAGELANGEKSPRES.ID - Sejak resmi diserahkan oleh Korlantas Mabes Polri pada 1 Agustus 2025, Traffic Management Centre (TMC) Satlantas Polres Purworejo kini beroperasi penuh.
Teknologi kamera pengawas dioptimalkan untuk memantau situasi dan menindak pelanggar lalu lintas secara elektronik.
Kasat Lantas Polres Purworejo, AKP Arta Dwi Kusuma, melalui Kanit Gakkum Ipda Tukul Puji Puriyono, menyebut TMC berfungsi sebagai pusat untuk memonitor situasi arus lalu lintas secara real-time menggunakan total 11 titik kamera CCTV yang tersebar di jalan-jalan utama Purworejo.
BACA JUGA:Polres Purworejo Pastikan Kesiapsiagaan Personel dan Peralatan Hadapi Bencana Alam
"Pengawasan dilakukan 24 jam non-stop oleh 6 operator TMC yang bertugas secara bergantian," katanya, Rabu (1/10).
Sebelas titik CCTV ini memiliki fungsi yang berbeda-beda, meliputi 4 Titik Kamera Monitoring yang berfungsi memantau situasi di sekitar lokasi, terpasang di Ketawang, Kutoarjo, Monumen dan alun-alun.
Empat Titik Kamera Analitik berfungsi untuk menghitung jumlah kendaraan yang masuk maupun keluar dari wilayah Purworejo.
BACA JUGA:Polres dan Pemkab Purworejo Gelar Panen Raya Jagung Dukung Swasembada Pangan Nasional 2025
Lokasinya berada di Kolam renang, Pendowo, Kutoarjo dan Berjan.
Tiga Titik Kamera ETLE (Electronic Traffic Law Enforcement) yang berfungsi khusus untuk penegakan hukum terhadap pelanggaran lalu lintas.
Titik-titik krusial ini berada di jalur masuk dalam kota di jalan Tentara Pelajar, arah Jogja di jalan Brigjen Katamso, dan daerah Utara di jalan Ahmad Yani.
"TMC secara khusus bertujuan menindak masyarakat yang melakukan pelanggaran menggunakan ETLE tanpa bersentuhan langsung dengan masyarakat," jelasnya.
BACA JUGA:Satlantas Polres Purworejo Sambut Hari Lalu Lintas Bhayangkara ke-70 dengan Doa Bersama
Mekanismenya, setiap kali pelanggaran terekam oleh kamera ETLE, data pelanggar akan otomatis masuk ke operator TMC.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber: purworejo ekspres