Angin Kencang Terjang Magelang Raya, Cuaca Cerah Dampak Siklon Luana Terasa
Ilustrasi fenomena angin kencang yang terjadi di wilayah Magelang dan sekitarnya, Sabtu 24 Januari 2026.-IST-MAGELANG EKSPRES
MAGELANG, MAGELANGEKSPRES.ID – Angin kencang melanda sejumlah wilayah Magelang dan sekitarnya, Sabtu (24/1/2026) siang, meski kondisi cuaca tampak cerah berawan. Fenomena ini dirasakan merata di kawasan Kabupaten Magelang wilayah selatan, hingga Kota Magelang, Temanggung, dan Purworejo.
Berdasarkan analisis Stasiun Meteorologi Yogyakarta BMKG, kondisi tersebut dipicu aktivitas angin kencang di lapisan udara atas pada level 925 milibar atau sekitar 762 meter di atas permukaan laut.
Kecepatan angin di lapisan tersebut tercatat berkisar 10–45 knots atau setara 18–83 kilometer per jam di wilayah Jawa.
BACA JUGA:Laporan Cuaca BMKG Periode 12 Januari 2026, Magelang Masih Didominasi Hujan Deras
BACA JUGA:BPBD Temanggung Petakan 16 Kecamatan Rawan Bencana Jelang Puncak Musim Hujan 2026
Aktivitas ini turut dipengaruhi keberadaan Siklon Tropis Luana di sekitar perairan barat laut Australia.
BMKG memperinci, pengaruh tidak langsung siklon tersebut memicu peningkatan gradien tekanan udara, sehingga angin di wilayah daratan bertiup lebih kencang, terutama pada kawasan dengan topografi cukup tinggi.
Fenomena angin kencang ini bersifat lokal dan sementara. Namun, potensi dampak tetap perlu diantisipasi, mulai dari pohon tumbang, kerusakan ringan bangunan, hingga gangguan aktivitas masyarakat.
BACA JUGA:Sempat Ditutup, Jalan Magelang–Boyolali Via Selo Kini Beroperasi Pasca Longsor
Seiring dengan kondisi tersebut, masyarakat diimbau meningkatkan kewaspadaan dan menghindari berteduh di bawah pohon, baliho, maupun bangunan yang rentan saat angin kencang terjadi.
Sementara itu, suhu udara di wilayah DIY dan Jawa Tengah bagian selatan berada pada kisaran 22-32 derajat Celsius dengan tingkat kelembapan antara 60-98 persen.
Arah angin dominan bertiup dari barat menuju utara dengan kecepatan 5-35 kilometer per jam. Untuk wilayah perairan DIY dan Jawa Tengah, tinggi gelombang laut diprakirakan berkisar 1,25-2,5 meter atau masuk kategori sedang.
BACA JUGA:Warga Dusun Tanjung Borobudur Akhirnya Bisa Kembali ke Rumah Setelah Diterjang Longsor
BMKG juga mengeluarkan peringatan dini potensi hujan sedang yang dapat disertai kilat, petir, serta angin kencang di wilayah Kabupaten Magelang, Kota Magelang, Temanggung, dan Purworejo.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber: magelang ekspres