Delapan Pecandu Narkoba Direhabilitasi

Jumat 26-07-2019,03:02 WIB
Editor : ME

MERTOYUDAN – Badan Nasional Narkotika Kabupaten (BNNK) Magelang telah merehabilitasi delapan pecandu dan penyalahguna narkotika di wilayah Kabupaten Magelang. Para pecandu itu, direhab di Klinik ‘Bina Sehat’ dibantu jasa seorang dokter, konselor dan seorang psikolog. Meski BNN tergolong badan baru di Kabupaten Magelang, hal tersebut merupakan prestasi luar biasa. “Baru April kemarin kami mengoperasikan klinik rehabilitasi bagi para pencandu dan penyalahgunaan narkotika itu. Namun ternyata, kesadaran warga untuk ‘sembuh’ dari kecanduaan narkoba cukup besar. Sebenarnya ada sepuluh yang minta direhab, namun baru delapan orang yang datang,” kata Kepala BNNK Magelang, AKBP Catarina. Menurut Catarina, dari delapan orang yang minta direhabilitasi tersebut, ada sebagian yang hampir ‘sembuh’. “Sebenarnya para pecandu itu untuk sembuh sangat sulit. Karena dengan melihat gambar dan foto salah satu jenis spikotropika yang dipakainya saja, mereka bisa kembali menggunakannya. Semua itu tergantung niat,” ungkap Catarina. Secara teknis, penyembuhan rehabilitasi di Klinik ‘Bina Sehat’, para pecandu dan penyalahgunaan narkotika akan menjalani proses rehabilitas selama 6 pertemuan. “Enam pertemuan ini dilaksanakan selama sekitar 2,5 bulan atau seminggu sekali mereka datangnya. Selama direhab, mereka akan diajak bagaimana menghilangkan kecanduannya itu,” jelas Catarina. Untuk mensosialisasikan BNNK Magelang ke masyarakat, pihaknya terus berkeliling ke sejumlah sekolah, organisasi, lembaga, instansi dan kecamatan diwilayah ini. Termasuk dalam rangka memperingati Hari Anti Narkotika Internasional (Hani) Juli ini, pihaknya menggelar sejumlah kegiatan. Meliputi, gowes bersama masyarakat pada Minggu (21/7) kemarin. Selain itu juga aneka lomba untuk pelajar, yakni lomba melukis untuk tingkat SD, lomba cipta puisi untuk SMP dan lomba karya tulis untuk tingkat SMA/SMK dan MA.(cha).

Tags :
Kategori :

Terkait