Diduga Serangan Jantung, Seorang Pria di Magelang  Tewas di Aliran Irigasi

Senin 09-12-2019,02:11 WIB
Editor : ME

MAGELANGEKSPRES.COM,MAGELANG- Seorang laki laki ditemukan tergeletak di sebuah gubug pinggir aliran irigasi Dusun/DesaTreko 2 Kecamatan Mungkid, Magelang, Sabtu (7/12), sekitar pukul 05.00 WIB. Menurut penuturan saksi, Yaminah (70) warga setempat, saat melihat korban dalam keadaan tergeletak. “Saya kira mabuk karena tangan kanan masih memegang sebatang rokok, namun setelah didekati orang tersebut diam ternyata meninggal dunia,\"  ucap Yaminah kepada petugas Polsek Mungkid yang mendatangi lokasi penemuan. Temuan tersebut langsung di laporkan ke Kades Treko M Yusup, dan kemudian melaporkan ke Polsek Mungkid Polres Magelang Polda Jateng. Pihak Polsek Mungkid Aiptu Khodari bersama Unit Reskrim dan Intelkam bersama Team Medis Puskesmas Mungkid mendatangi  tempat kejadian perkara. Baca Juga PSIS Menang Telak, Kalahkan Arema FC 5-1 Korban diketahui bernama Mardiyanto (50) warga Dusun Treko 3 DesaTreko Mungkid Kabupaten Magelang. Hasil Pemeriksaan oleh dr  Hermanu bahwa korban sudah meninggal dunia namun kondisi masih lemas, leher gerak bebas, tidak terdapat tanda luka, tidak lebam. \"Berdasarkan olah TKP dan juga hasil pemeriksaan medis, kami menyimpulkan bahwa korban diperkirakan meninggal dunia karena serangan jantung,\" terang Kanit Reskrim Ipda Sutrisno ketika memimpin olah TKP. Baca Juga Semarak, Jalan Sehat Hari Ibu di Gelora Sanden, Kota Magelang Selanjutnya jenazah  oleh pihak Polsek diserahkan kepada keluarga yang diterima oleh Adik Heri (45) selaku wakil pihak keluarga. “Kami menerima jenazah korban dan pihak keluarga telah menerima kejadian ini merupakan musibah, dan keluarga akan segera merawat jenazah selanjutnya dilakukan pemakaman secara adat,\" tutur Heri.(cha).

Tags :
Kategori :

Terkait