Liburan Akhir Pekan, Candi Mendut Mulai Ramai Dikunjungi Wisatawan Domestik maupun Asing

Senin 14-02-2022,05:45 WIB
Editor : ME

KABUPATEN MAGELANG, MAGELANGEKSPRES.COM– Memasuki akhir pekan, objek wisata Candi Mendut yang terletak di Kabupaten Magelang ramai dikunjungi wisatawan baik domestik maupun mancanegara. Selain mengandung nilai historis yang tinggi, destinasi wisata ini menjadi favorit kunjungan wisatawan mengingat lokasinya yang mudah dijangkau, pemandangan yang membuai mata, tiket masuk yang terjangkau, yakni Rp 10.500 bagi orang dewasa dan Rp 5.500 bagi anak-anak. Selain itu, Candi Mendut yang telah memiliki fasilitas akomodasi memadai juga dianggap sebagai alternatif kunjungan selain Candi Borobudur yang lokasinya berdekatan namun telah lebih mendunia. “Kami sekeluarga datang ke Candi Mendut ini memang untuk mencari suasana yang tenang sekaligus panorama lingkungan asri dengan daya tarik utama bangunan candi pastinya,” ujar Istianah (32), salah seorang pengunjung asal Kabupaten Temanggung. Ia menyebut, tak hanya keindahan destinasi utamanya, faktor fasilitas yang memadai juga mendukung lokasi ini. Antara lain lokasi kuliner, pedagang oleh-oleh, hingga fasilitas mushola serta kamar mandi yang mudah dijumpai. “Suasananya tenang, hijau seperti permadani, serta murah. Kalau ke Candi Borobudur biasanya akhir pekan desak-desakan ramai dikunjungi. Jadi ini adalah alternatif wisata yang recomended banget,” jelasnya. Sementara itu, wisatawan mancanegara asal Kanada, Andrew Collins (42) menyebut dirinya memang tengah berlibur di wilayah Yogyakarta dan sekitarnya. Menurutnya, Candi Mendut menjadi salah satu destinasi yang ia kunjungi karena lokasinya memang terintegrasi dengan Candi Borobudur sehingga mudah dijangkau. “It’s very good scenery for photografy object. Mendut Temple so wonderfull. I think, Borobudur and this location be a perfect tour package,” pujinya. Nia (37) salah seorang petugas loket menjelaskan, akhir pekan seperti ini kunjungan memang mengalami peningkatan dari hari biasa yang jumlahnya hanya puluhan orang, akan tetapi di akhir pekan mencapai ratusan wisatawan. Namun demikian, angka ini jauh menurun dibanding sebelum pandemi datang dimana kunjungan mencapai lebih dari 200 pengunjung setiap hari. “Kebanyakan dari mancanegara malah,” ungkapnya. Saat ini bagian pintu masuk utama Situs Candi Mendut tengah direstorasi. Sehingga pengunjung dilarang naik atau memasuki bagian inti candi. “Sedang ada penambahan batu untuk memperkuat struktur utama. Tapi itu kewenangan Balai Arkeologi Yogyakarta,” pungkasnya. (riz)

Tags :
Kategori :

Terkait