Witan Sulaeman Gabung Klub Serbia FK Radnik Surdulica

Selasa 11-02-2020,06:27 WIB
Editor : ME

MAGELANGEKSPRES.COM,Jakarta - Kepastian klub Eropa mana yang dibela Witan Sulaeman akhirnya terungkap. Pemain Timnas Indonesia U-23 itu bergabung dengan klub Serbia, FK Radnik Surdulica. Hal itu terungkap setelah Witan bersama agennya, Dusan Bogdanovic, menemui Menpora Zainudin Amali di Kantor Kemenpora, Senayan, Senin (10/2/2020) sore. Witan, yang juga didampingi Deputi Pembudayaan Olahraga Raden Isnanta dan Asisten Deputi Sentra dan SKO Kemenpora, Bayu Rahadian, menjelaskan ke mana bakal berlabuh. \"Pertama, saya berterimakasih kepada Bapak Menteri yang telah memberikan saya masukan dan dukungan. Ini adalah salah satu impian saya bermain di Eropa dan saya ingin menjadi pemain yang bisa membawa Indonesia di Piala Dunia U-20 dan senior nanti,\" kata Witan, usai pertemuan. \"Tadi bapak (zainudin Amali) memberikan pesan kepada saya, agar selalu fokus dalam berkarier dan juga menjalani latihan tambahan ke depannya. Jangan berpikir untuk cepat-cepat pulang ke kampung saya juga,\" ujar dia, kemudian tertawa. Sementara itu, Menpora mengatakan keputusan winger Timnas itu bermain di Eropa merupakan hal positif dan membanggakan buat Indonesia. \"Impian semua pemain kita bisa bermain di Eropa. Dan sore ini, saya kedatangan Witan dan agennya untuk berpamitan dengan saya. Saya kira ini adalah hal yang positif,\" ujar Zainudin, yang berasal Gorontalo itu. \"Saya cuma minta agar dia bersikap profesional dan menjaga kondisinya agar jangan sampai dia tidak bisa main di Piala Dunia. Tentu kami senang dan bangga dengan dia (Witan),\" dia menambahkan. Isnanta, sebagai penanggung jawab SKO Kemenpora yang membina Witan, berharap talenta anak-anak terbaik tak berhenti pada pemain berusia 18 tahun itu. Sebaliknya, bisa muncul Witan lainnya. \"Kami senang produk SKO Kemenpora kembali bisa merumput di Eropa setelah Egy Maulana Vikri. Kami berharap dia bisa bersaing, menembus skuat inti di sana. Kami dari SKO ingin terus memproduksi atlet-atlet bertalenta untuk bisa main di Eropa,\" kata Isnanta. (net)

Tags :
Kategori :

Terkait