Kegiatan pertama akan dibuka dengan upacara khas adat Jawa serta acara Grebeg Gunungan Tahu.
“Ini acara yang ditunggu-tunggu, kali ini kami menggunakan tahu berbentuk bulat yang disusun berbentuk gunungan," tandasnya.
Setelah itu, gunungan tersebut bakal digrebeg ribuan warga.
Pihaknya juga akan menambahkan gunungan palawija.
"Setelah itu masyarakat masih menikmati berbagai hiburan mulai dari Sorengan, Warokan, Trondolo, Barongsai Tambur Geni, Reog Singo Cahyo hingga pagelaran wayang kulit yang digawangi Ki Triyono Lebda Carita," pungkasnya. (ras)