AKP Ginandra mengaku belum mengetahui identitas korban dan bagaimana kronologi kejadian yang sebenarnya. Pasalnya, korban masih belum siuman setalah terlibat laka.
BACA JUGA:Dua Desa di Wonosobo Terima Bantuan Air Bersih, Masing-masing 20 Ribu Liter Air
Terlebih, di dalam video amatir itu juga memperlihatkan bahwa korban juga mengalami patah kaki yang cukup serius.
"Saya kurang tahu persis karena kebetulan yang langsung di lapangan itu Kanit Gakkum. Saya lagi di luar kota. Jadi lebih lengkapnya bisa hubungi beliau saja," katanya.
Sampai berita ini ditulis, Wonosobo Ekspres telah berusaha menghubungi Kepala Unit Penegakan Hukum (Kanit Gakkum) Satlantas Polres Wonosobo, IPDA Wiendra Yogi. Namun hingga detik ini konfirmasi tersebut masih belum mendapatkan respon. (Mg7)