MAGELANGEKSPRES – Berlibur bersama keluarga memang mengasyikan. Tapi apakah kamu sudah punya daftar pilihannya? Yuk simak rekomendasi 3 tempat wisata yang bisa jadi pilihan tempat wisatamu bersama keluarga.
Bagi kebanyakan orang, waktu libur adalah waktu yang tepat untuk melakukan aktivitas-aktivitas kesukaannya baik menjalankan hobi, berolahraga, atau bahkan berlibur bersama keluarga.
Hari libur memang waktu terbaik untuk menyatukan setiap lapisan keluarga baik dari anak-anak, ayah, atau ibu untuk bisa saling berkomunikasi setelah masing-masing dari mereka fokus dan lelah dengan aktivitas yang dilakukan pada hari kerja.
BACA JUGA:5 Tips Berkunjung ke Kaliangkrik Magelang Supaya Liburanmu Semakin Menyenangkan
Waktu bersama keluarga adalah hal yang sangat berharga. Maka dari itu, kamu harus bisa menentukan tempat wisata yang tepat untuk berlibur bersama keluarga. Berikut daftarnya:
1. Taman Kyai Langgeng (TKL Ecopark)
Daftar yang pertama, yaitu Taman Kyai Langgeng atau yang sekarang kita kenal dengan TKL Ecopark.
Terletak di Kota Magelang, TKL Ecopark merupakan tempat wisata taman yang cocok untuk menjadi tempat wisata andalan bersama keluarga.
Memiliki jarak hanya sekitar 2 km dari pusat kota, kamu hanya membutuhkan waktu tidak lebih dari 5 menit untuk sampai ke lokasi.
Kamu bisa melakukan berbagai aktivitas bersama keluargamu di tempat ini seperti berenang, bermain, belajar mengenai satwa, ataupun bersantai sembari menikmati kuliner yang ada.
BACA JUGA:Taman Kyai Langgeng, Tempat Paling Cocok untuk Liburan Keluarga
2. Borobudur Land
Selanjutnya, yaitu Borobudur Land. Borobudur Land merupakan objek wisata yang terbilang masih cukup baru.
Berlokasi di Desa Wringinputih, Kecamatan Borobudur, Kabupaten Magelang, kamu hanya perlu menempuh jarak sekitar 5 km dari Candi Borobudur untuk sampai di lokasi ini.
Borobudur Land memiliki banyak wahana. Kamu bisa mencoba wahana perosotan pelangi yang memiliki ketinggian sekitar 8 m, monorel, maupun kolam renang.