BACA JUGA:Bisa Meningkatkan Produktivitas, Ini 8 Manfaat Berlibur untuk Menjaga Kesehatan Mental Kamu!
2. Perubahan suasana hati
Perubahan suasana hati anak secara tiba-tiba, kondisi ini bisa berlangsung dalam waktu singkat atau dalam jangka waktu yang tidak terduga.
Tentu saja hal ini dapat menimbulkan masalah dalam hubungan dengan keluarga dan teman sebaya. Dan ini merupakan gejala umum depresi, ADHD, bahkan gangguan bipolar.
3. Berkonsentrasi
Anak yang menderita gangguan jiwa cenderung sulit fokus atau memperhatikan dalam jangka waktu lama.
Selain itu, mereka juga kesulitan duduk diam dan membaca.
Tanda penyakit jiwa ini bisa menyebabkan menurunnya prestasi di sekolah serta perkembangan otak.
4. Penurunan berat badan
Tahukah kamu kalau gangguan jiwa juga bisa mempengaruhi kondisi fisik anak?
Tak hanya karena penyakit fisik, penurunan berat badan drastis juga bisa menjadi tanda penyakit mental pada anak.
Gangguan makan, stres, bahkan depresi dapat menyebabkan anak kehilangan nafsu makan, mengalami mual dan muntah terus menerus.
5. Menyakiti diri sendiri
BACA JUGA:Ternyata Kegiatan Budidaya Tanaman Hias Bisa Menyehatkan Mental Juga Lho!
Anak sering mengalami rasa khawatir dan takut yang berlebihan. Perasaan tersebut bisa berakhir pada keinginannya untuk menyakiti dirinya sendiri.
Biasanya hal ini terjadi sebagai akumulasi perasaan stres dan menyalahkan diri sendiri karena gangguan mental juga membuat anak sulit mengelola emosinya.