WONOSOBO, MAGELANGEKSPRES - Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Kaesang Pangarep berkampanye ke beberapa daerah di Jawa Tengah, termasuk ke Kabupaten Wonosobo sejak Senin - Selasa, 18 - 19 Desember 2023.
Namun saat hendak diwawancarai soal wacana majunya Kaesang ke bursa Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jawa Tengah, putra bungsu Presiden Joko Widodo itu justru menolak dan tak mau memberikan keterangan apapun.
Seperti yang tengah ramai media sosial, Kaesang Pangarep sempat begitu percaya diri bisa menjadi bagian dari kontestan untuk menjadi orang nomor satu di Jawa Tengah.
BACA JUGA:Lumpuhkan Bina Sentra Semarang, PSIW Rebut Tiket 8 Besar
Hal itu dikatakan saat hadiri di acara Car Free Day bersama Relawan Plat K untuk Generasi Optimis di Jepara, Minggu (17/12/2023) lusa kemarin.
Sayangnya, Ketua Umum PSI tersebut sama sekali tak memberikan pernyataan apapun kepada awak media, ketika ditemui seusai menggelar mini soccer di Alun-alun Kabupaten Wonosobo, Selasa (19/12) pagi.
Kaesang menutup mulut saat dikonfirmasi dengan melambaikan tangannya sebagai tanda penolakan untuk diwawancara pagi itu dan dilempar kepada Wakil Ketua PSI, Andy Budiman.
Lagi-lagi saat ditanya soal wacana maju Pilgub Jateng, Andy Budiman juga tak memberikan jawabannya. Ia hanya menyebut, bahwa kegiatan kampanyenya untuk menargetkan lolos di Senayan Jakarta pada kontestasi politik tahun 2024.
BACA JUGA:Geliatkan Program Koin NU, Targetkan Pembebasan Tanah RSNU Senilai Rp7 M
"Mas Kaesang sekarang sedang fokus meloloskan PSI ke Senayan, agar PSI punya perwakilan, agar nantinya bisa memperjuangkan perjuangan melalui jalur parlemen. Mas Kaesang fokus untuk pemenangan PSI," katanya.
Sebagai informasi, Kaesang berkampanye selama dua hari. Pada Senin (18/12) malam, ia bersama relawan PSI menggelar pertemuan dengan komunitas influencer di sebuah kafe di Wonosobo. Lalu di hari keduanya, Selasa (19/12) acara mini soccer di alun-alun setempat.
Lebih lanjut, Ketua DPD PSI Wonosobo, Budiadi Gunawan Yulianto mengaku tak ada pembahasan soal bursa Pilgub Jateng bersama Kaesang Pangarep.
Serupa dengan statement Andy Budiman, ia menyebut ada suntikan semangat dari ketua umumnya.
"Pokoknya Mas Kaesang minta kita semangat, optimis, menang, menang, dan menang," kata Ketua DPD PSI Wonosobo yang akrab disapa Igun Cebong.
BACA JUGA:9 Desa/Kelurahan di Kepil Wonosobo Terima DAK, Berikut Daftarnya